SuaraBanten.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto bakal menjalani kampanye hari ke-6 di Provinsi Banten.
Dalam kampanyenya di Banten, Prabowo kabarnya bakal ziarah ke Banten Lama hingga bersilaturahmi dengan sosok ulama Karismatik Pandeglang, Abuya Muhtadi.
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Banten Airin Rachmy Diani, mengatakan Prabowo Subianto akan mengisi kegiatan dengan bersilaturahmi di sejumlah pondok pesantren dan bertemu dengan kIai dan tokoh besar Banten.
Manurut jadwal yang diberikan TKN kepada awak media, Jadwal pertama Prabowo adalah ziarah ke Banten Lama sekira pukul 10.00 WIB.
Baca Juga: Gibranesia Pede Sasar Pemilih Milenial Banten, Prestasi Apa yang Bakal Dijual?
Prabowo kemudian akan bertolak menuju Cidahu, Kabupaten Pandeglang pada pukul 11.00 WIB untuk ziarah ke makam Abuya Dimyati, kemudian bersilahturahmi dengan Abuya Muhtadi dan Abuya Murtado.
Kemudian pada pukul 13.15 WIB, Prabowo akan makan siang bersama di kediaman mantan Bupati Lebak Mulyadi Jayabaya di Warunggunung, Kabupaten Lebak, Banten.
Kampanye Prabowo di Provinsi Banten rencananya akan ditutup dengan doa bersama 2.000 kiai se-Banten mulai pukul 14.00 WIB.
Sedangkan, Cawapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan berkampanye di kawasan Jalan Menteng Jaya, Jakarta Pusat pada 10.30 WIB.
Informasi tersebut dikonfirmasi langsung oleh Wakil Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Aminuddin Ma’ruf kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (2/12/2023).
Baca Juga: Wali Kota Cilegon Endorse Prabowo Subianto Hingga Caleg DPR RI, Melanggar Aturan?
Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada 13 November 2023 lalu, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Presiden Prabowo Telah Tandatangan Kepres, Rabu 27 November Resmi Ditetapkan Hari Libur Nasional
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kapolri: Saya Kira Bukan Konflik Internal
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kapolri: Apapun Pangkatnya, Tindak Tegas!
-
Prabowo Minta Pabrikan Otomotif Duduk Bersama Hadirkan Mobil Indonesia
-
5 Fakta Menarik Larry The Cat, Kucing yang Ditemui Prabowo di Kantor PM Inggris
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten