SuaraBanten.id - Penjabat alias Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar memimpin Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Provinsi Banten di Lapangan Setda Provinsi Banten, KP3B Curug, Kota Serang, Rabu (4/10/2023).
Al Muktabar mengajak semua pihak untuk jaga kebersamaan dan turut berpartisipasi dalam percepatan pembangunan Provinsi Banten.
Al Muktabar mengatakan di usia 23 tahun Provinsi Banten ini, pihaknya bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Banten terus merajut kebersamaan. Tujuannya, sebagai salah satu upaya dalam melakukan percepatan pembangunan Provinsi Banten.
"Ini kebersamaan kita, jadi cerminnya dari kostum kita dan hal-hal lain yang kita selalu bersama dan terus bergandengan tangan itulah Forkopimda," ungkap Al Muktabar.
Dikatakan Al Muktabar, telah banyak hal yang dilakukan Pemprov Banten bersama Forkopimda Provinsi Banten dan menghasilkan beberapa capaian yang telah diraih.
Tentunya, kata Al Muktabar, hal tersebut juga mendapatkan dukungan atas peran serta stakeholder dan masyarakat Provinsi Banten.
"Banyak hal yang kita lakukan bersama guna mencapai tujuan bersama, dan untuk beberapa hal yang belum maksimal, kita akan terus tingkatkan bersama-sama," tandasnya.
Dalam upacara Peringatan HUT ke-23 Provinsi Banten itu, Al Muktabar juga memberikan penghargaan kepada sejumlah pihak, baik perorangan maupun organisasi yang berprestasi.
Pada kesempatan tersebut, Al Muktabar dan sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten mengenakan baju warna putih dan jas berwarna hitam dengan motif daun hanjuang lengkap dengan ikat kepalanya untuk pria, dan pakaian kebaya encim warna krem lengkap dengan kain batik bermotif telapak kerbau atau garuda untuk wanita.
Baca Juga: Daftar 15 Pom Bensin Terdekat di Banten yang Buka 24 Jam, Lengkap dengan Lokasinya
Pakaian tersebut merupakan pakaian khas Banten yang telah ditetapkan melalui Peraturan Gubernur Banten Nomor 13 Tahun 2009 tentang Pakaian Khas Banten. Pakaian tersebut kerap dikenakan pada acara dan peringatan hari besar di Provinsi Banten.
Berita Terkait
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Yuddy Renaldi Mundur Mendadak, Yusuf Saadudin Ditunjuk Jadi Pengganti Dirut Bank BJB
-
Polda Banten Ungkap Manipulasi 13 Ton Takaran Minyakita di Rajeg Tangerang
-
Mako Polda Banten Kebakaran, Api Berkobar di Lantai 3
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
-
Wali Kota Cilegon Bakal Panggil Manajemen PT PDSU, Klarifikasi Kemungkinan PHK Karyawan
-
Terancam PHK Gegera Efisiensi, Puluhan Karyawan PT PDSU Ngadu ke Wali Kota Cilegon
-
Modus Manipulasi Takaran Minyakita di Tangerang, Jual Minyak Pakai Merek Lain
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB