SuaraBanten.id - Siapa yang tak mengenal nama Ustaz Adi Hidayat? nama yang kini sudah tidak asing di telinga masyarakat terkhusus umat muslim di Indonesia.
Ustaz Adi Hidayat dikenal dengan penyampaian ceramah yang detail serta mendalam, tegas namun tetap humoris, sehingga mudah dipahami oleh para pendengarnya.
Tak hanya melakukan dakwah di majelis, ustaz berusia 37 tahun ini juga memanfaatkan akun media sosial untuk menyebarluaskan materi dakwahnya.
Ustaz Adi Hidayat juga pandai dalam menyampaikan dakwahnya. Namun, belakangan SuaraBanten.id baru diketahui jika Ustadz Adi Hidayat merupakan salah satu keturunan dari ulama besar Banten.
Ayah dari Ustadz Adi Hidayat merupakan ustadz di Nahdlatul Ulama alias NU Pandeglang. Bahkan Kakak dari sang ibunda yang bernama KH. Hafidz Usman merupakan salah satu sahabat dari Gus Dur.
"Ayah saya itu ustad di NU, di Pandeglang. Kalau Gus Yahya dulu sering kali berkhidmat dan dan menemani guru kita KH. Abdurrahman Wahid, Gus Dur, Gus Dur itu punya sahabat di Banten namanya KH. Hafidz Usman," katanya.
"Nah itu adalah kakak ibu saya, itu pakde saya. Jadi kecil itu kami juga sudah sering dibawa kalau ke MUI bertemu Kyai Sahal yang sangat saya kagumi dengan ketawaduannya, ilmu fiqihnya yang luar biasa," sambungnya lagi.
Tak hanya keturunan ulama Banten, mengaku sangat kagum dengan sosok Kyai Sahal, membuatnya bertemu dengan sang istri bernama Shufairok yang ternyata jika ditelusuri juga merupakan keluarga dari Gus Baha dan Gus Qoyyum.
"Yang kelak dengan kekaguman itu ternyata saya menikah dengan putri astilasem Rembang yang ibunya satu susuan dengan Kyai Sahal keatas, jadi Siti Asiyah ibunya," ungkapnya.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota Cilegon Banten, Sabtu 25 Maret 2023
"Jadi saya ke keluarganya Gus Qoyyum, Gus Baha kalau ditelusuri nyambung dari istri, karna itu Gus Qoyyum manggil saya adek," jelas Ustadz Adi Hidayat menambahkan.
Unggahan itu pun, sontak dipenuhi netizen dengar berbagai komentar positif mengenai silsilah keluarga Ustadz Adi Hidayat yang disebut masuk kedalam keluarga ulama besar Banten.
"Ya Allah betapa bahagianya jika punya nasab ulama besar (emoji nangis 3x)," kata akun @us****30. "Keluarga ulama besar," cuit @en****r.
"Ya Robb... klu kluarga ulama bgtu, klu di urut2kan msih kerabat jg .smoga para ulama2 indonesia slalu dlm lindungan Allah...AAMIIN," imbuh @ha****ni.
"Ustadz Adi semoga sehat² sekeluarga panjang umur. Suatu anugerah Indonesia yg besar punya ustadz Adi.," timpal @i****e.
"Masya Alloh.. baru tau klo ustad adi orang pandeglang..," ungkap @oe****ns.
Berita Terkait
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Stasiun Jatake Resmi Beroperasi, Siap Layani 20 Ribu Penumpang KRL per Hari
-
Mudik Gratis 2026 Banten Dibuka saat Ramadan: Ini Jadwal, Syarat, dan Rutenya
-
Misteri Asap di Nanggung: Video Evakuasi Viral Disebut Hoaks, Tapi Isu Korban Jiwa Terus Menguat
-
Banjir Ancam Produksi Padi Lebak, Puluhan Hektare Sawah Terancam Gagal Panen Total
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
24 Perusahaan Buka Lowongan Kerja di Tangerang, Siapkan Lamaran!
-
BRI Perkuat Human Capital Lewat BRILiaN Future Leader Program Specialist 2026
-
Malam Jumat Ajak Keluarga Lakukan 3 Amalan Ringan Ini, Banjir Pahala dan Bikin Rumah Adem
-
Terbongkar di Sidang! Modus Pinjam Bendera dan Lahan Ilegal di Balik Korupsi Sampah Tangsel Rp21,6 M
-
4 Spot Wisata Hits di Kabupaten dan Kota Serang Banten yang Wajib Masuk 'Wishlist' Weekend Kamu