SuaraBanten.id - Soimah baru-baru ini dihina netizen kaya orang susah gegara dandan tanpa MUA (Make Up Artist) saat hendak syuting. Berreaksi atas hinaan tersebut, Soimah menyampaikan jawaban menohok.
Video Soimah memberi tanggapan menohok dari netizen yang menghinanya diunggah akun TikTok @tia_khadri. Kemudian Soimah pun membagikan ulang momen tersebut hingga jadi viral.
Dalam video tersebut, Soimah tampak tengah dandan sebelum melakukan aktivitas. Namun, seorang netizen menghina Soimah karena dandan sendiri tanpa MUA.
"Tadi ada yang komen, 'Kayak orang susah, enggak pakai MUA'," ujar Soimah membaca komentar netizen yang menghinanya, dilansir dari TikTok pada Senin (14/11/2022).
Baca Juga: The Real Dapur Rekaman, Penjual Gorengan Ini Masak Sambil Nyanyi
Seniman asal Pati itu pun melanjutkan tanggapannya dengan membalas netizen lewat pernyataan menohok. Ia menjelaskan lebih baik menggunakan uang sewa MUA untuk biaya hidup sambil menyentil netizen itu.
"Iya memang masih susah. Beda sama sampean (kamu), tadi siapa namanya. Kalau sampean kan sudah kaya raya, jadi pakai MUA. Kalau aku masih susah jadi mending buat tambahan biaya hidup," kata Soimah lagi.
"Kalau kalian kaya raya mah enggak papa. Aku mah sayang, masih bisa dandan sendiri. Memang yang pakai MUA itu kayak raya gitu? Ukurannya gitu ya? Kasihan pola pikirmu," lanjutnya.
Lebih lanjut, Soimah menjelaskan bahwa kemampuan bisa merias wajah sendiri termasuk sebuah kekayaan yang patut disyukuri. Oleh karena itu, ia merasa bangga bisa terampil merias wajah tanpa harus pakai MUA.
"Justru bangga punya kekayaan potensi. Bisa dandan sendiri kan kekayaan. Bayar makeup di Jakarta kan enggak murah. Misalnya sehari, karena program (TV) kan tiap hari bukan sesekali. MIsal sehari sejuta, sebulan berapa? Tiga puluh juta. Kan mending buat yang lain," imbuh Soimah.
Baca Juga: Jangan Ditiru, Satu Sepeda Motor Ditumpangi Sekeluarga Beranggota Enam Orang
Di akhir pernyataannya, Soimah tak malu dibilang ngirit karena memilih makeup sendiri. Sebab itu bisa menghemat pengeluaran, sehingga uangnya dapat digunakan untuk kepentingan lain.
Momen Soimah membalas hinaan netizen yang dibagikan oleh akun TikTok @tia_khadri viral hingga ditonton lebih dari 2 juta kali dan menuai ratusan komentar. Banyak netizen yang memuji jawaban bijak Soimah.
"Keren Soimah pemikirannya," kata netizen. "Belum tahu aja honor Mae Soimah di Indosiar. Mae orangnya sederhana banget," imbuh yang lain. "Berarti mae profesional pinter dandan dan nyanyi," sambung netizen.
"Gue kalo pinter make up kayak Soimah juga kagak mau pake MUA," celetuk netizen. "Prinsip orang beda-beda, hargai Mak Soimah guys. Love u mak," tulis lainnya. "Keren Mak Soimah," pungkas netizen.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024