SuaraBanten.id - Seorang bayi di bawah lima tahun (Balita) bernama Umar Al Farug (4) asal Kampung Nusa, Desa Parakan, Kecamatan Jawilan, Kabupaten Serang, Banten ditemukan meninggal dunia, Kamis (3/11/2022). Bocah tersebut ditemukan di kali kecil yang lokasinya sekira 50 meter dari rumah.
Menurut informasi, insiden maut itu terjadi saat orang tua korban pergi ke warung. Setelah memandikan korban, orangtuanya pergi ke warung meninggalkan korban di rumah.
Dikonfirmasi terkait kejadian itu, Kapolsek Jawilan Iptu Dirga Abriawan membenarkan adanya penemuan jasad seorang balita laki-laki di kali yang berada di Kampung Nusa, Desa Parakan, Kecamatan Jawilan, Kabupaten Serang.
“Betul, (ditemukan) tadi pagi sekira pukul 10.00 WIB,” katanya kepada BantenNews.co.id (Jaringan SuaraBantrn, Kamis (3/11/2022).
Baca Juga: Pria di Serpong Tewas Gantung Diri di Tangga Rumah, Diduga Akibat Depresi
Dirga menyebutkan, korban sudah hilang sejak Rabu (2/11/2022) dan saat ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia
“(Hilang) sejak kemarin sekira menjelang maghrib,” kata Dirga.
Proses evakuasi korban melibatkan sejumlah unsur yakni BPBD Kabupaten Serang, Polsek Jawilan, Koramil setempat, Pihak kecamatan dan desa serta warga sekitar.
Sementara itu, Kalaksa BPBD Kabupaten Serang Nana Sukmana mengatakan saat ini korban sudah dievakuasi dan dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan.
“Korban sudah dievakuasi dan dibawa ke rumah duka,” kata Nana.
Baca Juga: Pria Tergeletak Tak Bernyawa di Depan Polsek Ciruas, Diduga Karena Sakit
Berita Terkait
-
Waspada Stroke, Kenali Gejala dan Penanganannya Sebelum Terlambat
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Gelandang Serang Keturunan Batak Garang di Liga Norwegia, Ancaman Nyata Marselino Ferdinan?
-
Ngeri! Tawuran Maut Kebon Singkong Vs Cipinang Jagal di Jaktim: Satu Tewas Tersambar Kereta hingga Kena Panah di Leher
-
Intip Menu Warung Makan Nunung di Solo: Bisnis yang Dibantu Raffi Ahmad
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024