SuaraBanten.id - Menggandeng Digital Hub, Sinar Mas Land sejak 2018 konsisten memberikan pelatihan serta informasi terbaru seputar perkembangan, strategi, dan ekosistem digital di Indonesia.
Pada 2021 lalu, kegiatan ini sukses dihadiri 900 mahasiswa dari Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Indonesia, Universitas Prasetiya Mulya, dan Universitas Bina Nusantara.
Pada tahun ini, perusahaan kembali menggelar acara tersebut dengan nama baru yakni ‘DNA Goes to Campus’ yang hadir untuk memberikan edukasi seputar dunia kerja.
Acara puncak DNA Goes to Campus diselenggarakan, Kamis (29/9/2022) secara daring melalui platform webinar Zoom.
Baca Juga: Intip Hunian Premium Klaster Kanade The Zora BSD City
Pada tahun ini, DNA Goes to Campus bekerja sama dengan lima universitas di Sumatera yaitu Universitas Andalas, Universitas Sumatera Utara, Universitas Riau, Universitas Internasional Batas dan Institut Teknologi dan Bisnis Darmajaya.
Chief Digital Tech Ecosystem and Development Sinar Mas Land, Irawan Harahap mengatakan, selama empat tahun terakhir dirinya melaksanakan agenda tersebut di sekitar Jabodetabek.
"Untuk tahun ini kami memperluas jangkauan ke mahasiswa di Pulau Sumatera untuk membuka pengetahuan terhadap perkembangan digital yang berlangsung di kota-kota besar di Indonesia. Kami sangat mengapresiasi antusiasme dari ratusan mahasiswa yang telah mengikuti kegiatan DNA Goes to Campus 2022," kata Irawan seperti keterangan tertulis yang diterima.
"Program ini merupakan wujud nyata dukungan kami bagi para mahasiswa dan lulusan baru dalam mempersiapkan dirinya memasuki dunia kerja khususnya di bidang digital yang saat ini bersama kita kembangkan secara masif. Kami harap serial seminar dan talkshow ini bisa jadi bekal dan motivasi mereka untuk menjadi digital talent yang mumpuni,” imbuhnya.
Sementara itu, CEO Nakama.id, Debora Temmy menjelaskan, DNA Goes to Campus memberikan kesempatan bagi SDM Indonesia untuk mendapatkan pengetahuan tentang perkembangan digital yang berlangsung di kota-kota besar di Indonesia.
Baca Juga: Presiden Jokowi Resmikan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1A Jadi Proyek Strategis Nasional
"Ini dapat membantu mereka dalam memetakan diri, menentukan minat, bakat dan apa yang ingin mereka lakukan setelah lulus kuliah nanti. Kami juga bersyukur para mahasiswa-mahasiswi dan para lulusan baru antusias mengikuti acara ini, terbukti dengan adanya lebih dari 1.500 pendaftar," ungkapnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Nusron Ungkap Satu Keluarga Kuasai Tanah Seluas Dua Kali Jakarta, Ini Daftar 9 Raja Properti di RI
-
DNA Leadership Summit Pertemukan Ribuan Peserta dengan Pemimpin Berpengaruh
-
Studi Adaptation Finance Disiapkan demi Atasi Perubahan Iklim
-
Imajin Dorong Inovasi Industri Manufaktur yang Dorong Pertumbuhan Ekonomi
-
Imajin Bangun Hardware Serta Bioteknologi di ITS Pada Tech Link Summit 2024
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Waduh! Menkes Budi Sebut Orang Bergaji Rp5 Juta Enggak Sehat dan Enggak Pintar
-
10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
Terkini
-
Akselerasi Inklusi Keuangan di Pedesaan, Bank Mandiri Gandeng BUMDes dan UMKM Lokal
-
Undang Ratusan Industri dan Ormas, Kapolres Cilegon Pastikan Tak ada Ampun Bagi Preman
-
Ketua, Waka Kadin Cilegon, dan Ketua HNSI Jadi Tersangka, Buntut Minta Jatah Proyek Tanpa Lelang
-
Ancam Setop Proyek CAA, Ketua HNSI dan HIPMI Digilir Polda Banten
-
Pimpian Grib Jaya Serang Ditangkap Polisi, Gelapkan 13 Mobil dari Banten ke Lampung