SuaraBanten.id - Baru-baru ini jurnalis senior Najwa Shihab memberi sindiran terhadap instansi kepolisian terkait kasus Ferdy Sambo yang dianggap sebagai provokasi menyita perhatian publik.
Karenanya, tak sedikit pihak yang memberi tanggapan negatif terhadapnya. Bahkan Sahabat Polisi mendesak Najwa Shihab minta maaf atas statmentnya tersebut
Meski demikian, tak sedikit netizen yang tetap mendukung aksi pembawa acara Mata Najwa tersebut. Seperti yang dilakukan oleh Emma Assegaf dalam sebuah video viral yang diunggah akun TikTok @blackscorpio85.
"Najwa Shihab ketika edukasi dianggap provokasi. Hei good people be smart oke. Sebetulnya apa sih yang salah dengan perkataan kak Nana? Di sini ada kalimat jangan mau ditakut-takuti polisi, betul lah jangan mau, kenapa jangan mau?," katanya di awal video viral tersebut.
Baca Juga: Profil AKBP Arif Rahman Arifin, Saksi Kunci Kasus Brigadir J yang Dikabarkan Sakit Parah
"Karena konotasinya takut itu gak baik loh. Takut itu buruk menurut saya, yang baik itu segan, takut dengan segan berbeda ya. Ketika orang takut itu seolah-olah menyeramkan sementara polisi itu kan salah satu bagian pelayanan masyarakat harusnya mengayomi, jadi gak boleh takut sama polisi, bolehnya segan, satu kalimat ya," imbuhnya dalam video yang viral di TikTok itu.
Perempuan dalam video tersebut tampak menjelakan satu per satu kalimat Najwa yang ramai di media sosial, bahkan ia juga mendukung penyelesaian kasus Ferdy Sambo untuk memulihkan kepercayaan publik kepada polisi.
"Kalimat kedua, suruh urus dulu Ferdy Sambo, betul, itu tandanya sebagai bukti kepada masyarakat bahwa polisi mampu sehingga memberikan kembali ketenangan dan rasa percaya kami sebagai masyarakat yang hilang saat ini atas kasus baku tembak," ucap Emma.
Menurut Emma Assegaf, apa yang dikatakan oleh Najwa Shihab adalah sebuah edukasi bukan provokasi seperti yang diungkap beberapa pihak.
"Yang ketiga, sepanjang kita tau yang kita lakukan benar dan tidak merugikan orang lain jangan mau ditakut-takuti dengan pasal," katanya menirukan pernyataan Najwa Shihab.
"Digaris bawahi ya, tidak merugikan orang lain, contoh, percobaan pembunuhan kepada orang lain itu merugikan orang lain tapi percobaan bunuh diri berarti terhadap diri sendiri ada pidananya gak? Yuk mikir yuk," ujarnya dalam video tersebut.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Auto Cuan Jelang Akhir Pekan, Buruan Klaim Saldo DANA Gratis 18 April 2025
-
Sungai Ciawi Meluap, 3 Kampung di Pandeglang Diterjang Banjir Bandang
-
Zeky Yamani Jadi Tersangka Korupsi Pegelolaan Sampah di Tangsel, Diduga Terima Rp15,4 Miliar
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi