SuaraBanten.id - Pesulap Merah alias Marcel Radhival pernah membuat konytroversi melalui ucapannya terkait Rara Pawang Hujan. Pesulap Merah saat itu menyebut apa yang dikerjakan pawang hujan tak lebih dari sekedar komedi.
Pesulap Merah pun akhirnya memberi penjelasan kronologi dirinya membuat konten tentang pawang hujan yang menuai kontroversi.
Pesulap Merah yang menghadiri acara Pagi Pagi Trans TV, Jumat (16/9/2022), ia hanya mengaku memenuhi permintaan warganet untuk berkomentar soal keberadaan pawang hujan di MotoGP Mandalika.
"Saya kan cuma dimintain teman-teman viewers untuk komentar tentang pawang hujan yang sedang ramai dibahas. Nah saya cuma repost postingan yang sudah viral. Terus saya tulis pendapat saya tentang pawang hujan seperti apa. Jadi saya bahas soal semua pawang hujan," ujar Pesulap Merah.
Baca Juga: 3 Seleb Dituntut Pengacara Firdaus Oiwobo, Seperti Ini Sikap Atta Halilintar dan Gus Miftah
Sedangkan, soal tulisan yang menyamakan pernyataan Rara Pawang Hujan sebagai materi lelucon. Menurutnya, Pesulap Merah merasa bahwa hal itu hanya opini pribadi yang harusnya tidak perlu ditanggapi secara berlebihan.
"Loh memangnya itu bukan stand up comedy? Bagi saya itu kayak stand up comedy, karena saya kira itu mau ngelucu," ujar Pesulap Merah.
Menurutnya, ketersinggungan Rara Pawang Hujan sebagai masalah karena bisa menyakiti hati para pelaku industri stand up comedy.
"Wah, kalau misal terhina gara-gara dibilang stand up comedy, berarti menghina para komika. Stand up comedy bukan pekerjaan hina loh," kata Pesulap Merah.
Karenanya, Pesulap Merah tetap memilih bertahan pada keyakinannya yang ia sampaikan hanya opini pribadi. Pesulap Merah kukuh tetap tak mau minta maaf ke Rara Pawang Hujan atas tulisan tersebut.
"Bagi saya lucu, kenapa memang?" ujar Pesulap Merah.
Pesulap Merah malah mempersilakan Rara Pawang Hujan untuk melanjutkan proses hukum dengan membuat laporan polisi setelah somasinya diabaikan.
"Ya kalau untuk somasi atau laporan, semua orang berhak kan?" ucap Pesulap Merah.
Diketahui, Pesulap Merah sempat mengomentari keberadaan Rara Pawang Hujan dalam gelaran MotoGP Mandalika lewat sebuah unggahan di Instagram pada 20 Maret 2022 lalu.
Dalam unggahan Pesulap Merah, ia menyebut Rara Pawang Hujan layaknya seorang komika yang kurang lucu dalam menyampaikan materi lawakan.
Pesulap Merah dalam tulisan yang sama juga mempertanyakan keabsahan kinerja pawang hujan yang dipercaya bisa mengontrol cuaca.
Rara Pawang Hujan yang tersinggung dengan aksi Pesulap Merah lantas mengirim somasi agar yang bersangkutan segera meminta maaf.
Berita Terkait
-
Akun Fufufafa Minta Maaf, Netizen Desak Bukti: Siapa Pemiliknya?
-
Ngaku Bukan Buzzer dan Minta Maaf ke Roy Suryo, Intan Srinata Matikan Kolom Komentar
-
CEO HYBE Lee Jae-sang Minta Maaf Imbas Laporan Internal Provokatif Tersebar
-
Tuntut Minta Maaf ke Jokowi, Netizen TikTok Sebut Nikita Mirzani Lebih Pintar dari Najwa Shihab: Alamak!
-
Abaikan Penggemar yang Tengah Diserang, Rapper Jessi Meminta Maaf
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten