SuaraBanten.id - Baru-baru ini Awkarin berlibur ke Negara Gajah Putih, Thailand. Momen Karin berlibur ke luar negeri kali ini ditemani sang kekasih, Ariel Nayaka.
Pada akun Instagram pribadinya, @narinkovilda, Awkarin membagikan potret liburan di Thailand sejak akhir Agustus lalu. Seperti apa momen liburan Awkarin di Thailand? Yuk simak bareng-bareng.
1. Selfie
Awkarin tiba di Bangkok, Thailand pada 26 Agustus 2022. Selama di pesawat, Awkarin tak lupa mengambil selfie di kamar mandi yang selama ini jadi rutinitas wajibnya.
Baca Juga: Bazaar Kuliner Kampoeng Tempo Doeloe Kembali Digelar, Hadirkan 9 Gerai Makanan Legendaris Ini!
Tak hanya berdua, Awkarin juga bersama dua temannya yang lain. Saat di Bangkok, Awkarin sempat double date photobox berempat dengan gaya-gaya kocak.
2. Menjajal
Awkarin juga menjajal olahraga menembak. Karena dadakan, Awkarin jadi tidak menggunakan busana yang seharusnya untuk olahraga lumayan ekstrim itu.
Saat berkunjung ke Silom District, Bangkok, Awkarin mencoba naik bajaj Thailand. Tarif naik bajaj Thailand ternyata cukup mahal, yakni sekitar Rp63 ribu.
3. Kuliner
Baca Juga: Rekomendasi Kuliner Jogja Favorit Erina Gudono, Salah Satunya Mie Ayam Tumini!
Wisata kuliner pun menjadi agenda Awkarin selama liburan di Thailand. Sebagai orang Indonesia, Awkarin rupanya harus menambahkan bubuk cabe pada setiap makanan Thailand yang dicobanya.
Lagi-lagi Awkarin mengambil selfie di dalam kamar mandi. Kali ini Awkarin merekomendasikan sebuah bar di Thailand yang memfasilitasi pengunjung untuk nongkrong sambil mendengarkan musik jazz.
4. Wajib
Pada hari kedua berada di Thailand, Awkarin dan Ariel Nayaka sang kekasih mengunjungi kompleks kuil Budha bernama Wat Pho. Menurut Awkarin, Wat Pho merupakan lokasi yang wajib dikunjungi saat berada di Bangkok.
Selain menyuguhkan patung Budha berbaring, Wat Pho juga tempat lahirnya pijat Thai Tradisional yang baru ditambahkan ke daftar UNESCO's Intangible Cultural Heritage of Humanity.
5. Tiket
Tiket masuk ke Wat Pho cukup murah, hanya sekitar Rp40 ribu. Sedangkan untuk menikmati pijat Thai Tradisional, cukup membayar sekitar Rp115 ribu untuk 30 menit.
Awkarin tak ketinggalan mengunjungi Madame Tussauds Siam Paragon, Bangkok. Dari sekian banyak patung lilin tokoh dunia, Awkarin memilih berfoto di sebuah laptop raksasa yang layarnya menyuguhkan potret Mark Zuckerberg pendiri Facebook.
Itu dia berbagai momen Awkarin liburan di Thailand ditemani pacar dan kawan-kawannya. Seru banget ya! Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
Asian Food Festival Digelar: Hadirkan 53 Pilihan Kuliner Autentik dari 7 Negara
-
Apa Itu Escargot? Yuk, Kenalan dengan Hidangan Eksotis dari Prancis
-
Ibu di Thailand Pasang Sel Penjara di Rumah, Kurung Anaknya yang Pecandu Narkoba
-
Pusing Bagasi Ekstra saat Liburan? Kini Bisa Atur Kebutuhan Perjalanan dengan Mudah
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025