SuaraBanten.id - Mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah menghirup udara bebas hari ini alias bebas dari penjara, Selasa (6/9/2022). Atut mengaku selepas dari bui tidak akan langsung terjun dengan dinamika politik, tetapi beristirahat terlebih dahulu.
"Alhamdulillah hari ini ibu diberikan oleh Allah SWT kembali untuk bisa berkumpul seutuhnya dengan keluarga dan juga dengan masyarakat," kata Atut usai mendatangi kantor Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Serang.
Atut mengaku dirinya berencana bisa kumpul bersama dengan sang anak dan cucu, bisa istirahat selepas bebas dari Lapas Kelas IIA Tanggerang, Banten.
Ketika disinggung soal kemungkinan kembali ke dunia politik usai bebas bersyarat, Atut memilih enggan menjawab pertanyaan tersebut.
Baca Juga: Eks Jaksa Pinangki Bebas Bersyarat, Tiga Terpidana Korupsi Wanita Lainnyapun Ikut
"Balik ke keluarga. Support semua anak-anak, cucu-cucu," ungkapnya.
Sebelum mendatangi Bapas Kelas II Serang, Atut terlebih dahulu menemui ibunya dan ziarah ke makam sang ayah TB Chasan Sochib di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang.
"Sudah (ziarah), sudah ketemu dengan ibu saya alhamdulillah dan baru ke sini ketemu Kabapas," tuturnya.
Ditempat yang sama, Anak Atut, Andika Hazrumy yang turut mendampingi sang ibu mengaku senang dan bersyukur karena bisa berkumpul kembali setelah hampir tujuh tahun lebih terpisah.
Kata Andika, pasca bebas Atut akan fokus lebih dekat dengan keluarga dan ibadah.
Baca Juga: Bukan Cuma Atut, Terpidana Makelar Kasus Pinangki Juga Bebas Bersyarat Hari Ini
"Namanya orang tua bagaimana yah bisa bersama kembali rasanya luar biasa, besyukur saya istri dan adik-adik dan cucu-cucu semua bisa berkumpul dengan ibu," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tegaskan Tanggung Jawab Revisi UU Pemilu di Pihaknya, Pimpinan Baleg DPR: Kami akan Lanjutkan
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan
-
Pemprov Banten Guyur Rp5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kota Tangerang