SuaraBanten.id - Konflik persatuan dukun se-Indonesia kini bukan hanya dengan Pesulap Merah saja. Mereka kini berkonflik dengan para pendukungnya yakni, Dokter Richard Lee dan Teuku Iqbal Johard.
Dalam sebuah video yang diunggah akun TikTok @diditkazze23, Teuku Iqbal Johard (TIJ) membeberkan sikap pengacara dukun se-Indonesia Firdaus yang merendahkan orang tuanya.
"Kita simak sebuah video. Teman-teman video ini sudah pernah di up oleh dia di sebuah kanal YouTube tapi karena ketakutan sepertinya dia menghapusnya. Tetapi kita gerak cepat teman-teman, ada videonya masih di sini. Ya oke kita simak, nanti kita respon ya," kata TIJ.
Ia kemudian memperlihatkan sebuah video dengan handphonenya. Dalam video tersebut Firdaus Oiwobo mengolok-olok ibu dari TIJ dengan kata yang kurang pantas.
"assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh TIJ, anak yang keluar dari rahim pelacur, pelacur Aceh. Teuku Iqbal Johard kamu kenal saya gak ? Gimana kabar ibu kamu sehat, masih jadi pelacur? TIJ saya tunggu kamu di Jakarta ya," ungkap Firdaus dalam video viral tersebut.
"Lihat muka saya, masih kenal kan TIJ. Salam mamah kamu ya, mudah-mudahan udah tobat jadi pelacur. TIJ kau jangan ngomong-ngomong doang di media sosial saya tunggu kamu, makasih," ucap Firdaus dalam video yang viral di TikTok itu.
Meski demikian, TIJ mengaku dirinya tidak marah dengan hal tersebut dan menyebut jika itu merupakan resiko yang harus ditanggung bila ikut membela Pesulap Merah.
"Bagi anak kecil ini merupakan kata-kata yang dahsyat sekali sehingga bisa menghancurkan lawan. Apakah kata-kata itu membuat TIJ marah? Tidak saudaraku, ini adalah resiko kita melawan orang yang logikanya kebalik," katanya.
"Bukan gaib teman-teman, logika kebalik itu bukan gaib. Kalau memang mereka orang sakti punya perkumpulan, misalnya begini judulnya mereka para dukun Persatuan Dukun Indonesia seharusnya mereka punya anggota dong," ucap TIJ melanjutkan.
Baca Juga: 7 Cara Agar Anak Rantau Produktif dan Gak Gabut Serta Berita Populer Lifestyle Lainnya
TIJ pun menyebut jika mereka menamai Persatuan Dukun Indonesia, seharusnya mereka mempunyai perwakilan di Aceh.
"Seharusnya mereka datang kemari ketemu dengan perwakilan mereka di sini yok mereka ketemu. Pembuktian langsung tembak. Ketika ada statement seperti barusan apakah TIJ marah, tentu saja tidak," ujarnya.
"Tidak sedikitpun membuat hati saya luka, tidak. Kenapa ? Sebelum saya melangkah untuk membahas para dukun atau membangun konflik dalam edukasi saya tentu saya sudah prediksikan apa yang bakal terjadi," imbuhnya.
Melihat video tersebut, sontak waragnet memberikan berbagai komentar pro kontra tentang kesabaran TIJ karena olokan tersebut menyangkut masalah orang tua.
"Boleh sabar bang TIJ.tpi klu masalah orang tua beda lagi," ungkap akun @ar****01.
"sabar bang..tapi klau menyangkut mslh ibu..itu sdh beda..sabar yaa," kata @Ru****in. "sekali kali kasik pelajaran bang," imbuh @Er****in.
Berita Terkait
-
Pria Viral Ngaku Anak Kasat Narkoba Medan Palak Pedagang di Deli Serdang Minta Maaf
-
Pria di Deli Serdang Ngaku Anak Kasat Narkoba Medan Palak Pedagang Viral, Begini Nasibnya
-
Dari Karnaval Desa ke TikTok Viral: 7 Alasan Sound Horeg Mendominasi
-
Viral Gadis di NTT Curhat Dihina Gurunya usai Lolos Kuliah di UI: Miskin Banyak Gaya!
-
Regulasi Tumpul? Ini Sederet Alasan Sound Horeg Sulit Ditertibkan Meski Meresahkan
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
5 Curhatan Jokowi di Depan Alumni UGM: Serangan Tak Cuma Ijazah, Merembet Sampai KKN Fiktif
-
Sisi Lain Muhammad Ardiansyah: Tangguh di Bawah Mistar, Bucin ke Pacar
-
Cerita Tante Brandon Scheunemann Blusukan ke Pelosok Papua demi Sepak Bola Putri
-
Asal Usul Sound Horeg dan Sosok Pria Berjuluk 'Thomas Alva Edisound' di Baliknya
-
3 Rekomendasi HP Samsung Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Kesal Bocah Masuk Mobil, Pemuda di Tangerang Tega Sundut Rokok ke Anak 9 Tahun
-
Renovasi Berujung Jeruji Besi: Warga Pandeglang Tebang Pohon di TNUK Terancam 10 Tahun Penjara
-
Ironi Tanah Jawara, Angka Kemiskinan Banten Turun, Tapi Masih di Urutan ke-8 Tertinggi se-Indonesia
-
Antisipasi Beras Oplosan di Serang, Disperindag Telusuri Indikasi Timbangan Kurang di Ritel Modern
-
Land Cruiser Ratu Atut Dilelang Rp628 Juta, Pilih Koleksi Bersejarah atau Tahun Lebih Muda?