SuaraBanten.id - Pada unggahan Instagram Story terbaru, Mawar AFI kembali menyentil mantan suami, Steno Ricardo. Jebolan ajang pencarian bakat itu menyoroti sikap Steno Ricardo saat anak mereka sakit.
Pada unggahan tersebut, anak Mawar dan Steno Ricardo tengah sakit. Mawar pun nampak telaten merawat anaknya yang terlihat memakai alat bantu pernapasan.
Mawar AFI berada di samping sang putri untuk membantu memasang alat pernapasan dalam video yang diunggah pada Kamis (4/8/2022) tersebut.
Mengiringi unggahan tersebut, Mawar AFI malah menyentil Steno Ricardo soal tanggung jawab ke anak.
"Kalau sudah begini, yang di sana mana tahu," tulis Mawar AFI.
Mawar AFI juga mempertanyakan alasan Steno Ricardo menuntut hak asuh anak setelah bercerai. Sebab menurut Mawar, Steno sendiri yang tak pernah becus mengurus buah hati mereka.
"Urusan anak sakit dari dulu juga selalu saya," kata dia.
"Segala gugat hak asuh, terus banding. Tuduhannya keji banget lagi, ibu yang menelantarkan anak. Teman-teman IG lama saya pasti tahu kok, keseharian saya gimana. Mereka tahu anak-anak lebih banyak diurus siapa," ujar Mawar AFI.
Dalam unggahan berikutnya, Mawar AFI meminta Steno Ricardo untuk lebih bertanggung jawab mengurus anak sebelum meminta hak asuh.
Baca Juga: Mawar AFI Sentil Steno Ricardo Sambil Tunjukkan Kondisi Anak yang Sakit: Tunaikan Kewajibanmu!
"Sudahi 'mabuk' mu, tunaikan kewajibanmu. Itu baru cowok keren," ucap Mawar AFI.
Sebagaimana diketahui, Steno Ricardo masih menuntut hak asuh anak usai pisah dari Mawar AFI. Ia tak terima setelah Pengadilan Agama Depok memenangkan hak asuh anak kepada Mawar usai proses mediasi.
Steno Ricardo melalui kuasa hukumnya Desi Rutvikasari bahkan meminta penyerahan hak asuh anak ke Mawar AFI dianulir.
Berita Terkait
- 
            
              4 Film Dean Fujioka Mantan Suami Vanina Amalia Putri Bos Sido Muncul, Termasuk Orang Ikan
 - 
            
              Apa Agama Mawar AFI? Ngaku Dibaptis sejak 2006, Tapi Umrah Tahun 2022
 - 
            
              Tragis! Rumah Zack Lee Dijarah Imbas Kontroversi Nafa Urbach
 - 
            
              Kulkas Nafa Urbach Tak Ikut Dijarah, Ternyata Rumah Mantan Suami?
 - 
            
              Canggung, Bella Astillah Terpaksa Bertemu dengan Selingkuhan Mantan Suami di Panggung
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Lewat BRImo, BRI Perkuat Transformasi Digital dan Gaya Hidup Modern Melalui Konser Bryan Adams
 - 
            
              Oknum Anggota Polda Banten Jadi Tersangka Usai Tipu Orang Rp300 Juta: Dalih untuk Biaya Masuk Polisi
 - 
            
              22 Tahun Mengabdi, Raden Berly Rizky Bicara soal 'Jalur Belakang': Bantah Keras Campur Tangan Wagub
 - 
            
              Dimyati Bantah Keras Nepotisme di Balik Promosi Adiknya sebagai Kepala Bapenda Banten
 - 
            
              Gebrakan Andra Soni! 23 Pejabat Eselon II Banten Dilantik, Siapa Saja yang Tergeser?