Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Senin, 01 Agustus 2022 | 13:42 WIB
Tangkapan layar video viral pria protes soal PSE. [TikTok]

"Tapi sepertinya visi dan misinya beda karna DSA dibangun Uni Eropa untuk melindungi hak-hak konsumen, tapi ini sepertinya untuk menyadap Whatsapp kita dan Email kita, ini gak masuk akal banget yang dimana DSA itu sangat menjaga privasi orang-orang yang ada di negaranya," jelasnya.

"Karna di mata negara tersebut privasi itu sama hak-haknya seperti perlindungan hukum terhadap seseorang di negara mereka tapi di kita itu privasi sepertinya tidak terlalu dihargai apalagi Menkominfo ini," jelas pria tersebut.

Menurutnya, hal yang seharusnya dikerjakan pemerintah adalah bagaimana caranya membuat masyarakat lebih mudah untuk hidup di Indonesia. Setidaknya jika tidak begitu berguna ia meminta pemerintah jangan menyusahkan.

"Kami sebagai pekerja digital yang ada di negara tercinta ini pak sakit hati dengan adanya PSE-PSE ini pak. Kalau tujuan bapak untuk perlindungan konsumen kami akan dukung tapi kalau tujuan bapak untuk menyadap kita semua mending bapak tutup deh tu PSE-PSE itu pak," tegasnya.

Baca Juga: Viral Video Seorang Ibu Malah Maki Anak saat Diberi Kejutan akan Miliki Cucu, Ternyata Alasannya...

Video yang viral tersebut telah mendapat lebih dari 2 ribu komentar warganet yang tak sedikit menyebut jika lelaki tersebut tidak takut hilang.

"kok lu ngga takut ilang bang" kata akun @ok****wa.

"Bang kalau abang ilang gmn, gak ada motivasi buat gw (emot tertawa)," imbuh @Pa****as.

"Makin kesini makin kesana, gw yg mau jadi maba ti hanya bisa terdiam (emot sedih)," ungkap @^****^

"#kawalsampaiviral awas mas adit nanti di serang buzzer pemerintah," sambung @Lu****ry. "bntr lgi anak bangsa disuruh bikin software pake html" kata @ra****1.

Baca Juga: Siang Ini Ada Aksi Lempar Botol Air Kencing ke Kantor Kominfo, Polisi: Kami Amankan, Gak Boleh!

Kontributor : Mira puspito

Load More