SuaraBanten.id - Kecelakaan maut kembali terjadi, kali ini terjadi di Jalan Raya Lingkar Selatan tepatnya di Desa Harjatani Kecamatan Kramatwatu, Serang, Banten, Minggu (17/7/2022).
Peristiwa kecelakaan maut tersebut menyebabkan seorang pelajar tewas usai terlibat tabrakan dengan mobil Toyota Fortuner.
Mengutip dari Bantennews -jaringan Suara.com, pengendara Fortuner A-1720-TF perempuan berinisial AY (36) dan pengendara Satria plat A-3801-VU berinisial FR (22) berboncengan dengan FF (17).
Kasatlantas Polresta Serang Kota Kompol Try Wilarno membenarkan kejadian tersebut.
Peristiwa bermula ketika kendaraan Toyota Fortuner yang dikendarai AY (36) berjalan dari arah Anyer menuju arah Serdang.
Setibanya di lokasi mobil oleng ke kiri sehingga menabrak bagian belakang motor Suzuki Satria yang dikendarai FR berboncengan dengan FF.
Akibatnya FR (22) luka ringan lecet pada tangan sebelah kiri dan FF (17) meninggal dunia akibat luka retak dibagian kepala belakang dan lecet dibagian pipi, badan, kaki serta tangan.
“Akibat dari kecelakaan tersebut satu orang meninggal dunia dan satu orang luka ringan,” kata Try.
Kemudian Try menambahkan bahwa akibat kejadian laka lantas tersebut, pengendara motor berikut yang diboncengnya mengalami luka-luka kemudian petugas langsung mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Kurnia Cilegon.
Baca Juga: Bus Wisata Warga Semarang Tabrak Tebing di Sarangan Cemoro Sewu Magetan
Try juga mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan olah TKP awal dan mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan untuk diproses lidik sidik laka lantas lebih lanjut.
Sementara itu, Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Nugroho Arianto mengatakan turut berduka cita dan prihatin atas peristiwa kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan satu orang mengalami luka ringan dalam kecelakaan tersebut.
Terakhir, Nugroho meminta agar pengendara disiplin dan mematuhi peraturan lalu lintas saat berkendara dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. “Utamakan keselamatan karena keluarga menanti di rumah,” tutup Nugroho.
Berita Terkait
-
Seorang Wanita Tewas Usai Jadi Korban Penjambretan, Kepala Terbentur Aspal Gegara Tas Ditarik Hingga Terjatuh
-
Polisi Ringkus Komplotan Spesialis Bobol Toko HP: Sasar Banten, Jakarta dan Jabar
-
Usai Klaim Punya Gunung, Firdaus Oiwobo Kini Mau Bagi-Bagi Tanah Pemberian Ningrat Banten
-
Rekam Jejak Renville Antonio Semasa Hidup, Bendum Demokrat Meninggal Akibat Kecelakaan Moge
-
Polisi Pastikan Renville Antonio Tewas Bukan Akibat Kecelakaan Tunggal, Begini Kronologinya
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Memberdayakan UMKM untuk Daya Saing Global: Strategi Mikrofinansial BRI Menuju Pertumbuhan Ekonomi Inklusif 2025
-
Pabrik Pengolahan Sampah di Cilegon Terima Bantuan Rp102 Miliar dari Bank Dunia
-
Robinsar-Fajar Inventarisir Masalah Pendidikan di Cilegon Hingga Bentuk 'Sekolah Juare'
-
Pernah Jadi Anak Koin Hingga Tukang Semir, Munirudin Kini Jadi Orang Nomor Dua di Kemenag Cilegon
-
11 Warga Padarincang Jadi Tersangka! Polisi Ungkap Peran dalam Pembakaran Kandang Ayam