SuaraBanten.id - Untuk generasi 90-an, tentu tak asing dengan sosok Alfandy, si paling ganteng di grup penyanyi anak-anak Trio Kwek Kwek bareng Dea Ananda dan Leony Vitria. Apabila Dea dan Leony masih lumayan aktif di dunia hiburan, berbeda dengan Alfandy Trio Kwek Kwek yang fokus menempuh pendidikan hingga S3.
Alfandy Trio Kwek Kwek membagikan momen wisuda Doktoral di Amerika Serikat. Alfandy rupanya telah menyelesaikan pendidikan S3 di Universitas California Los Angeles alias UCLA.
Seperti apa potret wisuda Doktoral Alfandy Trio Kwek Kwek? Simak selengkapnya berikut ini.
1. Bidang Kesehatan
Baca Juga: Rupa-Rupa: Asyik Jalan-jalan di Pameran Seni ARTJOG 2022 Expanding Awareness
Alfandy Trio Kwek Kwek memilih bidang kesehatan sebagai jurusan yang diambilnya saat menempuh Pendidikan Doktor di UCLA. Gelar Doktor sukses diraih Alfandy di usia 36 tahun.
Kendati usianya terbilang cukup muda dengan predikat Doktor, Alfandy Trio Kwek Kwek justru merasa sedikit terlambat. Dalam caption postingannya, Aflandy menuliskan "lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali" yang juga bisa menjadi motivasi untuk penggemar nih!
2. Tenaga Medis
Selama menempuh pendidikan di UCLA, Alfandy Trio Kwek Kwek ternyata sudah pernah menjadi tenaga medis di Amerika Serikat sebagai nurse practitioner atau praktisi perawat. Alfandy ternyata mengambil jurusan Doctor Of Nursing Practice (DNP) di UCLA.
Alfandy sendiri memang sudah lama menetap di Amerika Serikat, tepatnya setelah Trio Kwek Kwek bubar sekitar tahun 2001. Sebelum menempuh pendidikan di UCLA, Alfandy Trio Kwek Kwek telah lulus dari Gwynedd-Mercy University dan Thomas Jefferson University.
Baca Juga: WNA Bisa Menetap di Indonesia dengan Visa Second Home, Seperti Apa?
3. Jarang
Tak banyak informasi mengenai kehidupan Alfandy Trio Kwek Kwek di Amerika Serikat. Selain karena sudah lama meninggalkan dunia hiburan Tanah Air, Alfandy pun jarang membagikan cerita hidupnya di California melalui caption di Instagram.
Namun Alfandy Trio Kwek Kwek sempat dikira transgender lantaran rambutnya yang kini dibiarkan panjang. Selain itu, dukungan untuk LGBTQ yang dituliskan Alfandy membuat gosip yang tidak berdasar tersebut mudah tersebar dan dipercaya.
4. Rumor
Alfandy Trio Kwek Kwek sendiri tak pernah menanggapi rumor tersebut, atau bisa jadi tidak pernah mendengarnya. Instagram Alfandy dengan 28 ribu pengikut Instagram pun masih dibuka lebar untuk siapa saja yang merindukannya.
Hubungan Alfandy Trio Kwek Kwek bersama Dea Ananda dan Leony Vitria pun masih sangat baik. Dalam beberapa kesempatan, mereka melepas rindu dengan bernyanyi bersama melalui panggilan video.
5. Bahagia
Kebahagiaan tampak jelas di wajah Alfandy Trio Kwek Kwek pada momen wisuda Doktoral bareng rekan-rekannya di UCLA. Rupanya caption "lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali" dimaksudkan karena Alfandy terlambat membagikan momen wisuda yang telah berlangsung beberapa waktu lalu.
Nah itu dia berbagai potret wisuda Doktoral Alfandy Trio Kwek Kwek di Amerika Serikat. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
Fedi Nuril Dituduh Antek CIA, Grok Pasang Badan: Tidak Ada Bukti!
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Uni Eropa Incar Pasar Indonesia di Tengah Tantangan Tarif Amerika Serikat
-
Puluhan Visa Mahasiswa Dicabut AS di Tengah Gelombang Aksi Bela Palestina
-
Bennix Ngakak, RI Tak Punya Duta Besar di AS karena Rosan Roeslani Pindah ke Danantara
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
-
Prabowo 'Kebakaran Jenggot' Respons Tarif Trump, Buka Seluruh Kran Impor: Pengusaha Teriak Bumerang!
-
Solusi Pinjaman Syariah Tanpa Riba, Tenor Panjang dan Plafon Sampai Rp150 Juta!
-
Dear Petinggi BEI, IHSG Memang Rapuh dan Keropos!
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
Terkini
-
Vonis Bebas Eks Kadisperindag Kota Cilegon Dibatalkan Mahkamah Agung
-
Basarnas Hentikan Pencarian Kakek yang Hilang Saat Mencari Melinjo di Hutan Pabuaran
-
Bawaslu Kabupaten Serang Belum Temukan Pelanggaran Kampanye Jelang PSU
-
KPU Kabupaten Serang Evaluasi Ratusan KPPS Jelang Pemungutan Suara Ulang
-
KUR BRI Dukung Suryani, Kartini Modern yang Jadi Pejuang Ekonomi Melalui Usaha Kelontong