SuaraBanten.id - Setelah hadir dalam kanal YouTube MAIA AL EL DUL TV milik Maia Estianty, Putri Delina menjadi sorotan netizen. Video yang diunggah pada Sabtu (4/6/2022) ini berisi tentang curhatan pilu Putri Delina ke Maia Estianty.
Curahan hati putri satu-satunya Sule ini jadi sorotan netizen. Sebab dari pengakuannya itu, publik menjadi tahu bahwa selama ini Putri Delina menyimpan luka di hati.
Semenjak kepergian Lina Jubaedah, Putri Delina masih terus merindukan sosok ibu kandungnya itu. Perasaan sepi yang dirasakan olehnya ini semakin menjadi setelah ia tinggal sendiri terpisah dari ayahnya.
Akibat curhatannya, Putri Delina juga jadi sasaran kritik netizen karena dianggap kurang dewasa. Terlebih karena ibu sambungnya juga dikira baper dengan curhatan Putri Delina. Hal ini karena Nathalie Holscher dan Putri Delina sempat terlibat kesalahpahaman.
Meski menerima kritik, tapi banyak juga netizen yang mendukung Putri dan berharap ia akan segera kembali ceria seperti sebelumnya. Lantas, apa saja isi curhatan pilu Putri Delina ke Maia Estianty? Simak yuk.
1. Kesepian
Memiliki keluarga besar yang selalu terlihat harmonis ternyata tidak cukup bagi Putri Delina untuk merasa mendapat perhatian. Ia justru mengaku sangat kesepian dan merasa tidak memiliki orang yang mengerti serta memahami dirinya. Baik keluarga atau teman, Putri hanya ingin agar ada yang bisa selalu ada dan mendukungnya. Saat ini ia merasa tak ada satu orang pun yang bisa memahami dirinya dan menguatkannya.
2. Kehilangan Semangat Hidup
Hidup yang dijalani Putri Delina kerap dianggap sempurna oleh netizen. Semua yang diperlihatkan di media sosial menunjukkan kesempurnaan hidupnya. Ia punya keluarga harmonis, berkecukupan, pacar yang tampan dan setia, serta popularitas.
Namun, setahun belakangan ini Putri mulai merasakan hilangnya semangat dalam menjalani hidup. Ia juga tak lagi semangat dalam berkarya dan bermusik termasuk dengan keluarganya. Perasaan ini muncul setelah Sule memberinya rumah dan membuat Putri tinggal sendiri.
Baca Juga: 7 Curhatan Pilu Putri Delina ke Maia Estianty, Akui Tidak Dekat dengan Sule
3. Akui Kurang Dekat dengan Sule
Salah satu curhatan Putri Delina yang sangat mengejutkan adalah pengakuannya yang mengungkap jika dirinya tidak dekat dengan Sule. Padahal ia adalah putri satu-satunya Sule, hal ini membuat banyak orang kaget mengingat selama ini keluarga mereka selalu harmonis. Bahkan Putri mengaku tidak pernah curhat atau menceritakan perasaannya pada sang ayah.
"Putri sama ayah kurang deket. Putri dari dulu pun enggak pernah curhat atau apa gitu," akunya.
4. Tak Ingin Jadi Content Creator
Putri dikenal sebagai salah satu content creator yang cukup sukses. Tapi nyatanya profesi ini bukanlah hal yang ia inginkan. Sejatinya, Putri ingin serius berkarier sebagai penyanyi. Sayangnya, ia tidak percaya diri dengan kemampuannya. Putri merasa ia tidak bisa kalau di dunia musik.
"Ngerasa, ya ngerasa kayaknya enggak bisa gitu. Enggak bisa, deh kalau di musik," tutur Putri pada Maia sambil menahan tangis.
Berita Terkait
-
Sadar Lututnya Tak Kuat Lagi di Usia 50 Tahun, Maia Estianty Ogah Punya Rumah Tingkat
-
Dituduh Ahmad Dhani Cari Muka, Maia Estianty Singgung tentang Manusia yang Sibuk Terlihat Baik
-
Maia Estianty Ngaku Dulu Biaya Sewa Rumah Dibantu Emilia Contessa, Ahmad Dhani Murka
-
15 Kontestan Indonesian Idol XIV Terpilih, Ada yang Dianggap Tak Layak
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50 Tahun: Sekarang Aku Lolita
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Misi Putus Kutukan 3 Tahun! Tavares Minta Persebaya Tampil Sempurna Lawan Dewa United
-
BREAKING NEWS! Tangki Timbun PT Vopak Indonesia Diduga Bocor, Kepulan Gas Oranye Membumbung Tinggi
-
Kali Cibanten Jadi Alternatif Wisata Baru Selain Pantai di Provinsi Banten
-
Hujan Dua Hari Picu Longsor Cisarua, BRI Peduli Bergerak Cepat Bantu Warga Terdampak
-
TangerangFast, Solusi Digital untuk Aktivitas Harian Warga PIK