SuaraBanten.id - Timnas Indonesia dijadwalkan bakal bertanding melawan Bangladesh di FIFA Matcday, Rabu (1/6/2022) malam. Elkan Baggott dipastikan bakal ikut memperkuat bek Skuad Garuda dalam pertandingan tersebut.
Timnas Indonesia bakal tampil dengan kekuatan penuh melawan Bangladesh. Semua pemain abroad bahkan sudah mengikuti pemusatan latihan jelang laga Timnas Indonesia vs Bangladesh, minus Witan Sulaiman dan Ricky Kambuaya yang baru saja melangsungkan akad pernikahan.
Sedangkan Egy Maulana Vikri dipastikan absen lantaran masih cedera. Meski demikian, ada beberapa nama yang bisa mengisi posisi yang ditinggalkan.
Saat jumpa pers jelang laga FIFA Matcday Timnas Indonesia vs Bangladesh, Shin Tae-yong mengungkapkan jika kondisi anak asuhnya saat ini dalam keadaan baik.
Baca Juga: Shin Tae-yong Buka Suara soal Mantan Asistennya di Timnas Indonesia yang Kini Latih Vietnam U-23
Juru taktik asal Korea Selatan tersebut berjanji akan memberikan perlawanan terbaiknya dan tentunya membidik kemenangan.
"Saat ini kondisi pemain sangat baik. Saat latihan, pemain selalu bersemangat dan bekerja keras. Kami akan memberikan perlawanan terbaik dan kemenangan tentunya. Meski begitu, Egy Maulana absen pada laga besok karena masih cedera," kata Shin Tae-yong.
"Saya akan menguji suasana organisasi seperti apa pertandingan nanti. Apalagi kami akan menghadapi Kuwait, Nepal dan Yordania di Kualifikasi Piala Asia 2023 nanti," tambahnya.
Sementara itu, Fachruddin Aryanto mengaku senang karena laga tersebut bisa dihadiri penonton. Fachruddin mengaku sudah menantikan momen ini kembali terjadi.
"Kami senang laga bisa dihadiri penonton. Itu yang kami nantikan. Laga itu juga dapat menaikkan peringkat kami di FIFA. Semoga kami bisa melaksanakan perintah pelatih dan menunjukkan performa terbaik," kata Fachruddin.
Banyak pertanyaan menjelang laga Timnas Indonesia vs Bangladesh siapa yang akan mengisi duet center bek Skuad Garuda.
Saat lini pertahanan Indonesia mendapat tambahan kekuatan usai kedatangan Elkan Baggott yang selama SEA Games kemarin kehadirannya dalam skuad Garuda sangat dinantikan, namun ia tak bisa memperkuat Timnas Indonesia karena beberapa faktor yang mempengaruhinya.
Terdapat dua kemungkinan soal siapa yang akan diturunkan sejak menit pertama di posisi center bek. Pertama, Shi Tae-yong mungkin akan menurunkan duet Elkan Baggott dengan Fachruddin Aryanto sejak awal pertandingan.
Kedua, Shin Tae-yong akan memplot Rizky Ridho untuk menemani Fachruddin dan menyimpan tenaga Elkan Baggott untuk diturunkan di babak kedua. Pilihan kedua ini beberapa kali dilakukan oleh Shin Tae-yong pada saat AFF kemarin.
Sedangkan untuk posisi penjaga gawang, kemungkinan Nadeo akan jadi pilihan utama. Posisi bek kanan nama Asnawi Mangkualam akan diturunkan sejak awal dan kedatangan Arhan Pratama dari Tokyo Verdy dapat dipastikan mengisi sektor kiri bek Timnas.
Ricky Kambuaya absen di lini tengah, karenanya Evan Dimas dan Stefano Lilipaly ke skuad Garuda kemungkinan diturunkan sejak menit awal. Ada juga nama bintang muda Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan, untuk melengkapi lini tengah Indonesia.
Di posisi penyerang, Irfan Jauhari, Saddil Ramdani, dan Irfan Jaya bisa jadi pilihan utama untuk diturunkan sejak awal pertandingan. Namun Shin Tae-yong juga bisa menurunkan Terens Puhiri sebagai pilihan kedua.
Berita Terkait
-
Rating Elkan Baggott Pasca Comeback: Kapan Bela Timnas Indonesia?
-
Siapa Wasit Timnas Indonesia vs Arab Saudi? Profil Rustam Lutfullin dan Jejak Kontroversialnya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Liga Sepak Bola Putri Masih Sekadar Janji, PSSI Kembali Tegaskan Komitmen
-
Striker Keturunan Cetak Gol Geledek di Liga Inggris! Kehadirannya Bisa Atasi Masalah Lini Depan Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk