SuaraBanten.id - Usai keok melawan Timnas Indonesia U-23 dengan skor 3-1, pelatih Myanmar U-23 Velizar Popov menyebut pemain asuhan Shin Tae-yong lebih berbahaya ketimbang Vietnam di SEA Games 2021.
Pernyataan tersebut diungkapkan usai laga Timnas Indonesia vs Myanmar, Minggu (15/5/2022). Tim berjuluk The Chinthe dikalahkan Vietnam 1-0 dua hari sebelumnya.
Merujuk pada pertandingan dua hari sebelumnya, Velizar Popov berani memberikan penilaian untuk Timnas Indonesia U-23 dan Vietnam.
"Sulit untuk mengomentari gaya sepak bola Indonesia U-23 dan Vietnam karena mereka memiliki gaya bermain dan taktik yang berbeda,"
Baca Juga: Lolos ke Semifinal SEA Games 2021, 3 Hal Ini Harus Diperbaiki Timnas Indonesia U-23
"Timnas Indonesia U-23 lebih cepat, memiliki bola yang lebih berbahaya, kuat dalam serangan balik dan bermain kreatif, sedangkan Vietnam U-23 memiliki kekuatan fisik yang baik, pertahanan yang baik," ujar Velizar Popov seperti dikutip dari The Thao 247, Senin (16/5/2022).
Velizar Popov pun berharap Timnas Indonesia U-23 bersua dengan Vietnam di final setelah mengetahui kualitas kedua tim tersebut.
"Saya menilai Timnas Indonesia U-23 dan Vietnam adalah dua tim terkuat di SEA Games 2021. Saya harap keduanya bermain di final," imbuhnya.
Seperti diketahui, dua tim dipastikan lolos ke semifinal SEA Games 2021 dari cabang sepak bola putra yakni Timnas Indonesia U-23 dan Vietnam dari Grup A.
Adapun wakil dari Grup B baru akan ditentukan, Senin (16/5). Timnas Malaysia U-23 akan melawan Kamboja sedangkan Thailand bakal menghadapi Laos.
Baca Juga: Pelatih Myanmar Akui Lini Serang Timnas Indonesia Lebih Ganas dari Vietnam
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Hadapi Tim Asuhan Pelatih Brasil Sebelum Terjun di Piala AFF 2024
-
Shin Tae-yong Pastikan Timnas Indonesia Pasang Target Tinggi di AFF 2024
-
Mees Hilgers: Setelah Ini Saya Bisa Jujur
-
Main di Posisi Pratama Arhan, Kevin Diks Catatkan Statistik Ngeri Bersama FC Copenhagen
-
Shin Tae-yong Sebut Marselino Ferdinan Bisa seperti Son Heung-min
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli