SuaraBanten.id - Sebuah video yang memperlihatkan anak Ashanty dan Anang Hermansyah, Arsy Hermansyah dan Arsya Hermansyah sedang khusyuk salat baru-baru ini menyita perhatian publik.
Video Arsy Hermansyah sedang khusyuk menjalankan salat bersama sang adik, Arsya itu diunggah langsung oleh sang ibunda, Ashanty melalui akun Instagramnya.
Dalam video tersebut keduanya Keduanya tampak duduk di atas sajadah. Arsy mengenakan mukena bermotif sedangkan sang adik mengenakan baju dan celana panjang warna hitam.
Ashanty juga melalui unggahannya mengungkap, Arsy ternyata juga sudah berhasil belajar puasa full satu hari penuh. Berdasarkan keterangan salah satu unggahan Ashanty, Arsy sudah bisa puasa full meskipun pada awal bulan Ramadhan lalu sempat mengalami demam dan flu.
"Alhamdulillah kaka puasanya full sampai hari ini, padahal 2 hari lalu agak demam sama flu. Semangat puasanya kaka," tulis Ashanty dalam kolom caption unggahannya.
Dalam foto yang diunggah, tampak Arsy sedang bergaya dengan pakaian muslimah. Ia terlihat sangat santun dan menggemaskan.
Diketahui, selain sudah bisa menghafal doa-doa tertentu di usianya 8 tahun. Arsy juga kerap menunjukkan niat baik untuk tampil berhijab dalam berbagai kesempatan.
Unggahan Ashanty itu pun sontak mengundang netizen untuk mengomentarinya. Mereka kagum dengan Arsy yang sudah terbiasa menjalankan perintah agama dengan baik meski usianya masih sangat muda.
Anang dan Ashanty sebagai orang tua Arsy pun tak luput dari pujian.
Baca Juga: 5 Kota Durasi Puasa Terlama Selama Ramadhan 2022
"Sayang masya Allah," tulis akun @chafrederica, "Keren, ayah dan bunda yang luar biasa," sahut akun @dewigita01.
"Masya Allah, anak solehah," komentar netizen, "Mbak Ashanty beruntung punya anak sholeh, sholehah," sahut netizen lain.
Berita Terkait
- 
            
              Sudah Dipenjara, Mantan Karyawan Tetap Ajukan Syarat Damai dengan Ashanty
 - 
            
              Jelang Sidang Lawan Ashanty, Ayu Chairun Nurisa Ajukan Penangguhan Penahanan
 - 
            
              Wajah Kempotnya Viral, Ashanty Jawab Tudingan Jalani Operasi Bariatrik
 - 
            
              Perubahan Wajah Jadi Sorotan, Ashanty Ungkap Penyebabnya
 - 
            
              Wajah Tirusnya Diomongin, Ashanty Ungkap Penyebabnya
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Oknum Anggota Polda Banten Jadi Tersangka Usai Tipu Orang Rp300 Juta: Dalih untuk Biaya Masuk Polisi
 - 
            
              22 Tahun Mengabdi, Raden Berly Rizky Bicara soal 'Jalur Belakang': Bantah Keras Campur Tangan Wagub
 - 
            
              Dimyati Bantah Keras Nepotisme di Balik Promosi Adiknya sebagai Kepala Bapenda Banten
 - 
            
              Gebrakan Andra Soni! 23 Pejabat Eselon II Banten Dilantik, Siapa Saja yang Tergeser?
 - 
            
              Konsumsi Susu Indonesia Masih Tertinggal, Kemasan Aseptik Jadi Kunci Distribusi MBG Hingga Pelosok