SuaraBanten.id - Pria berinisial S (44) yang merupakan seorang suami sekaligus ayah tega membunuh istri sendiri berinisil T (43) dan anaknya D (9) di Desa Sentul, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten.
Ibu dan anak itu ditemukan di kediamannya dalam keadaan tewas bersimbah darah, Jumat (8/4/2022) dini hari sekira pukul 01.30 WIB.
Kapolres Serang AKBP Yudha Satria membenarkan peristiwa tragis yang merenggut nyawa ibu dan anak tersebut.
Kejadian mengerikan itu diketahui saat IM (15) yang merupakan anak sulung pelaku teriak minta tolong lantaran melihat ibu dan adiknya telah dianiaya oleh ayahnya.
Baca Juga: Pengembangan Kasus Korupsi Anak Perusahaan Pertamina, Kejati Banten Sita Mobil Mewah
Mendengar teriakan IM, warga sekitar langsung datang menolongnya kemudian mendatangi lokasi kejadian. Warga yang masuk ke dalam rumah terkejut lantaran T dan D tergeletak di kamar tidur dengan berlumuran darah.
Sedangkan kondisi S tengah sekarat setelah mencoba bunuh diri dengan menyayat lengan kirinya menggunakan pisau dapur. Warga pun langsung melaporkan kejadian itu ke Polres Serang hingga personel Satreskrim Polres Serang langsung ke lokasi.
Usai tiba di lokasi polisi melakukan olah TKP dengan mengamankan lokai kejadian dan melarikan jasad ibu dan anak tersebut ke RS Bhayangkara.
Sementara S yang terluka parah langsung dibawa ke RS Hermina dengan penjagaan petugas untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Kendati demikian, Kapolres belum dapat memberikan keterangan lebih jauh dikarenakan saat ini S yang diduga sebagai pelaku masih dalam perawatan.
Baca Juga: Cerita Olena yang Rumahnya Hancur Dihantam Bom Rusia: Anak Kembar Saya Nyaris Buta
“Untuk keterangan lebih lanjut belum dapat kami sampaikan karena pria yang diduga pelaku masih dalam perawatan. Sedangkan anak sulung korban dalam keadaan syok,” kata Kapolres.
Berita Terkait
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Ulasan Novel The One and Only Ivan, Kisah Emosional Gorilla di Dalam Jeruji
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan