SuaraBanten.id - Kalina Oktarani, mantan istri Vicky Prasetyo, dituding sebagai anak yang jahat oleh ibunya, Erlan Wardhania. Ini membuat warganet terkejut.
Selama ini Kalina diketahui rutin menemani ibunya. Bahkan beberapa kali dia menemaninya ke rumah sakit. Ibu satu anak itu pun membantah tudingan ibunya tersebut.
Kalina terpukul dengan pengakuan sang ibu, Erlan Wardhania yang menyebutkan putrinya adalah sosok anak durhaka. Cari tahu yuk seperti apa kedekatan Kalina dan ibunya sebelum berseteru.
1. Ibu Kalina Oktarani Mengaku Ditelantarkan
Baca Juga: Vicky Prasetyo ke Kalina Oktarani: Kalau Punya Hati Nurani, Urusi Mama Een
Een Wardhana tiba-tiba membuat pengakuan yang mengejutkan. Een mengaku ditelantarkan Kalina dan menyebut putrinya itu berbohong mengenai alasan kabur dari rumah Vicky Prasetyo untuk merawatnya.
Een menyinggung Kalina yang tak pernah merawat dirinya tengah berjuang melawan kanker. Een mengaku heran sesibuk apa putrinya hingga tak punya waktu untuk mengurus ibunya sendiri. Kalina juga disebut menitipkan kepentingan berobat sang ibu ke asistennya.
2. Ibu Kalina Oktarani Sakit Kanker
Ibu Kalina Oktarani diketahui mengidap penyakit kanker yang membuatnya harus terbaring selama sekitar 2,5 tahun. Lewat salah satu unggahannya di Instagram, Kalina menjelaskan bahwa sang ibunda harus secara rutin menerima tindakan dari rumah sakit.
Menurut Kalina, ada sel kanker dalam tubuh Een yang diduga sudah menyebar sehingga membuat kondisi kesehatannya menurun. Meski sedang berjuang melawan penyakit, Een tetap tegar. Sikap sang ibunda inilah yang membuat Kalina kagum banget.
Baca Juga: Vicky Prasetyo Kagumi Inul Daratista, Tatapan Mata Adam Suseno Jadi Sorotan
3. Kalina Oktarani Bantah Telantarkan Ibu
Dituduh menelantarkan ibu sendiri, Kalina Oktarani pun memberikan pernyataan lewat kanal YouTube Populer Seleb pada 26 Februari 2022. Mantan istri Vicky Prasetyo itu menegaskan bahwa ucapan Mama Een tidak benar sama sekali.
Kalina juga menjawab tuduhan dirinya sangat perhitungan dalam menyiapkan dana berobat Een. Ibu satu anak itu membantah tegas, mengaku rutin mengirim biaya bulanan untuk biaya pengobatan sang mama.
"Tiap bulan saya kasih sekian juta rupiah. Itu kalau digabung dari situ saja sudah berapa? Tanggung jawab saya sebagai anak, enggak ada perhitungan sama sekali," tutur Kalina Oktarani.
4. Ibu Kalina Oktarani tetap Mendoakan Putrinya
Selain merasa ditelantarkan, ibu Kalina Oktarani mengungkapkan bahwa sang putri sudah tak pernah menghiraukan nasihatnya. Een juga menceritakan bagaimana Kalina menyebut dirinya adalah ibu yang jahat.
Kendati demikian, Een Wardhana tetap mendoakan Kalina Oktarani agar bisa menjadi orang yang baik. Alasannya terpaksa mengungkapkan aib putrinya sendiri karena ingin Kalina menjadi pribadi yang baik.
5. Permintaan Kalina pada Ibunya
Kalina Oktarani meminta Een Wardhania untuk tidak lagi menyebut dirinya ditelantarkan. Perempuan berusia 41 tahun ini tak mau membesarkan masalah dengan ibu sendiri.
"Jangan gunakan penyakit mama untuk menindas saya sebagai anak," ucap Kalina Oktarani. Ia juga menegaskan memiliki bukti kuat untuk melawan argumen bahwa ia menelantarkan ibunya yang sedang sakit.
Melihat deretan potret Kalina Oktarani dan ibunya, sangat disayangkan mereka kini harus terlibat perseteruan. Netizen pun mendoakan agar masalah bisa diselesaikan dengan cara kekeluargaan.
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Ridwan Kamil Janji Santuni Janda-Janda, Kalina Oktarani Tersinggung?
-
Blusukan ke Pasar Sebagai Cabup Pemalang, Adab Vicky Prasetyo Jadi Omongan
-
Maju Pilkada di Pemalang, Vicky Prasetyo: Hidup Saya Nggak Jelas, Minimal Kerja Harus Jelas
-
6 Artis Pernah Berseteru dengan Farhat Abbas, Terbaru Denny Sumargo
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024