SuaraBanten.id - Pemkot Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menyiapkan ratusan dosis vaksinasi rabies untuk hewan peliharaan secara gratis di Metropolis Townsquare, Kamis (3/2/2022). Pemberian vaksinasi rabies itu merupakan rangkaian HUT Kota Tangerang ke-29 yang bertema "Sehat dan Berdaya Saing".
Menjelang hari jadi Kota Tangerang, DKP menyiapkan sekitar 200 kuota vaksinasi rabies untuk hewan peliharaan seperti kucing, anjing, kera hingga musang. Angka tersebut di luar agenda rutin di Puskesmas Hewan DKP Kota Tangerang.
“Antusiasnya cukup tinggi, awal kita buka kuota 50 hewan. Karena begitu banyak masyarakat atau pecinta hewan yang kontak untuk mau daftar. Maka kita buka lagi, dan terdaftar untuk kali ini 80 hewan dengan berbagai jenis,” ungkap drh Wina Listiana, Kasie Produksi Perikanan, Peternakan dan Kesehatan Hewan, DKP.
drh Wina Listiana mengungkapkan, tak hanya mengurangi risiko rabies dari hewan ke manusia, program ini juga untuk mendukung Provinsi Banten agar bebas rabies.
Baca Juga: 2 Pejabatnya Terpapar Covid-19, Pemkot Tangsel Berlakukan WFH 50 Persen
drh Wina memaparkan, Kota Tangerang selama beberapa tahun ini tidak menemukan atau menerima kasus pada manusia maupun hewan yang sakit dan mengidap gejala rabies.
“Gebyar vaksinasi rabies gratis dalam rangka HUT Kota Tangerang ke-29 masih akan berlangsung. Namun, untuk jadwal, lokasi dan proses pendaftaran masyarakat atau kalian pemelihara hewan bisa pantengin infonya di Instagram @dkp.tangerangkota,” jelas drh Wina.
Ditemui di lokasi vaksinasi rabies, parapemilik hewan yang datang dari berbagai daerah mengaku, program vaksinasi rabies gratis ini sangat membantu. Terlebih, vaksinasi rabies di klinik hewan berbayar dan cukup mahal.
“Bagus banget program ini dihadirkan Pemerintah Kota Tangerang. Karena ini sangat membantu kita para pemelihara atau pecinta hewan. Daftarnya juga mudah tidak dipersulit, hari ini proses pelaksanaannya juga mudah dan membuat nyaman hewan-hewan kita. Semoga terus ada, dan jenis vaksinasinya bisa ditambah,” seru Satrio Haryo, salah seorang pemilik hewan.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG 3 Februari 2022 Tangerang Banten: Siang Diguyur Hujan
Berita Terkait
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Sadis! Bocah 10 Tahun Disetrum, Dicekoki Miras dan Dibanting di Pabrik Padi, 3 Tersangka Diringkus!
-
Dituduh Mencuri, Bocah 10 Tahun di Tangerang Disetrum hingga Disiram Air Miras
-
Said Didu Tolak Mediasi dengan Apdesi: Apanya yang Dimediasi
-
Bakal Cabut Laporan, Apdesi Siap Selesaikan Perkara Said Didu Lewat Jalur Musyawarah
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya