SuaraBanten.id - Sebuah video yang memperlihatken atap mall yang diduga Mall Metropolis Town Square Tangerang ambruk beredar di media sosial.
Video viral tersebut diunggah akun Instagram Tangerangnewscom, Kamis (23/12/2021). Baru sekira 30 menit video tersebut diunggah, netizen langsung meninggalkan 759 like pada unggahan tersebut.
Dalam video itu, tampak bagian depan plafon mall tersebut ambruk. Video tersebut juga memperlihatkan para pengunjung berhamburan menghindari reruntuhan plafon mall ambruk tersebut.
Tampak ada sekira dua petugas keamanan dan beberapa wanita yang berlari menghindari reruntuhan bangunan itu. Dalam video tersebut dituliskan keterangan lokasi Mall Metropolis Town Square.
Hingga berita ini diupload unggahan video tersebut belum disertai keterangan jelas kejadian apa yang terjadi di mall tersebut. Beragam komentar netizen pun mempertanyakan kabar secara lengkap mengenai insiden tersebut.
Sementara, pantaun Suara.com, di Lobby Timur Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang, Kamis (23/12/2021) sekira pukul 21.19 WIB, terlihat lima petugas dari mall itu sedang membereskan puing-puing tersebut.
Terlihat dua anggota BPBD Kota Tangerang sedang melakukan pengecekan di Mall tersebut. Hal ini dilakukan untuk memastikan keberanan dari peristiwa ambruknya Mall tersebut.
Pengelola Mall Metropolis melalui akun Instagram resminya, @metropolistownquare_, membenarkan peristiwa itu. Akun resmi itu mengunggah sebuah poster soal ambruknya kanopi tersebut melalui fitur Instagram Story pada Kamis malam.
“Pemberitahuan atas terjadinya kerusakan kanopi di area lobby Mall Metropolis Town Square," tulis akun tersebut, dikutip Poster itu diatasnamakan oleh Management Metropolis Town Square, Kamis (23/12/2021).
Baca Juga: WH Ngadu ke Presiden Soal Buruh Terobos Ruang Kerja Gubernur Banten: Ini Ancaman
“(Disebabkan) hujan & angin yang terjadi di wilayah Tangerang & sekitarnya pada hari ini Kamis, 23 Desember 2021 sekitar pukul 12.14 WIB," sambungnya.
Menurut akun resmi itu, tidak ada korban jiwa yang timbul akibat ambruk kanopi tersebut. Pihaknya mengklaim, kondisi mal itu tergolong aman dan operasional masih berlanjut.
"Terimakasih & mohon maaf atas ketidaknyamanan Anda, (tertanda) Management Metropolis Town Square," tulisnya.
Sementara itu, salah satu penjaga toko, Elvi mengatakan meski lobby timur bagian kanopi ambruk. Ia menjelaskan bahwa aktifitas di dalam mall berjalan normal.
“Normal aja sih, itu yang ambrukkan timur. Saya ada di barat, kita cuma dengan ledakan kaya benda jatuh gitu,” kata Elvi.
Dikonfirmasi secara terpisah, Kasi Kedaruratan BPBD Kota Tangerang Hambali mengaku telah menerima video singkat soal ambruk kanopi di Mall Metropolis. Namun video itu diterima bukan dari pihak manajemennya, melain video yang tersebar.
Berita Terkait
-
Transformasi Mike Octavian: Dari Jalanan Pasar Baru ke Panggung Mode
-
Viral WNI Asal Tangerang Jadi Tentara AS, Harunya Perpisahan dengan Keluarga di Bandara
-
Petaka Fajar di Matraman, Atap Rumah Ambruk Imbas Tak Kuat Bendung Hujan
-
6 Fakta Oknum Guru PNS di Tangsel Cabuli 16 Siswa: Diduga Penyuka Sesama Jenis
-
Siapa Ade Chaerunisa? Viral Petantang-petenteng Pamer Punya 3 Surat Tanah
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Soroti Kepala Daerah Ditangkap KPK, Pengamat: Korupsi Politik Bukan Sekadar Serakah tapi Kalkulasi
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 100 Kurikulum Merdeka
-
Simak Jadwal KRL Rangkasbitung - Tanah Abang Terbaru
-
Piring Nasi Terancam! Ratusan Hektare Sawah di Lebak Terancam Puso, Petani Hanya Bisa Pasrah
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 23: Bedah Peta Kekayaan Harta Karun Tambang Indonesia