SuaraBanten.id - Puluhan pelajar SMPN 2 Labuan disergap polisi saat mengepung SMPN Pagelaran dan hendak melakukan penyerangan, Selasa (2/11/2021).
Tak hanya SMPN 2 Labuan, ternyata penyerangan terhadap SMPN 1 Pagelaran dilakukan bersama siswa SMPN 1 Labuan, SMK PGRI dan SMA 3 Pandeglang.
Aksi penyerangan empat sekolah ini dipicu gegara saling ledek di media sosial antara siswa SMPN I Pagelaran dan SMPN II Labuan. Merasa tak terima diledek, siswa SMPN II Labuan kemudian menyerang SMPN I Pagelaran.
Penyerangan yang dilakukan siswa SMPN Labuan pada pukul 09.30 WIB ini dibantu oleh siswa SMA yang merupakan kakak kelas mereka.
Baca Juga: Waspada Banjir dan Longsor Lebak! BPBD Wanti-wanti Warga Siap Siaga
“Pada saat hendak melakukan penyerangan ke SMPN I Pagelaran, kami dapat laporan dan masyarakat dan para Guru – guru juga, maka langsung turun melakulan pencegahan,” kata Kanit Provos Polsek Pagelaran, IPTU Boston Nababan.
Menurut dia, jumlah siswa yang melakukan penyerangan ke SMPN I Pagelaran kurang lebih 200 motor dengan berboncengan. Saat dijegal oleh polisi, para siswa ini sebagian ada yang kabur.
“Belum sempat terjadi keributan, karena kami langsung terjun ke lapangan. Namun memang para siswa dari wilayah Labuan itu sudah mengelilingi Pagelaran dengan menggunakan speda motor,” jelasnya lagi.
Menurut Boston, para pelajar yang melakukan penyerangan ada yang membawa batu, rantai motor bahkan katanya ada juga yang membawa senjata tajam yang lain.
Baca Juga: Curah Hujan Tinggi, BPBD Lebak Ingatkan Warga Waspada Ancaman Banjir dan Longsor
Berita Terkait
-
Jadi Sorotan Dunia, PPI di Berbagai Negara Tolak Pengesahan RUU TNI
-
5 Ide Kursus Robotic untuk Pelajar Level Pemula, Gratis!
-
Puasa Lancar, Nilai Juga Aman: Pentingnya Edukasi Gizi untuk Pelajar Selama Ramadan
-
Babak Baru Polisi Tembak Pelajar di Semarang: Aipda Robig Segera Diadili Kasus Gamma
-
Darren Wang Kembali Bebas dengan Jaminan Rp2,4 M atas Kasus Penyerangan
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Anak Sungai Cisadane di Teluknaga Tangerang Dipenuhi Sampah
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Jadi Langkah Gelap Ruang Jiwa untuk Memperluas Jangkauan Pasar
-
Lahir 2019, Berkat BRI Kini UMKM Unici Songket Silungkang Tembus Pasar Internasional
-
BRI Siapkan Posko Mudik BUMN untuk Kenyamanan Pemudik Arus Balik Lebaran 2025
-
Pendapatan dari Penyewaan Kuda Saat Libur Lebaran di Pantai Begendur Melonjak