SuaraBanten.id - Kabar Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) masuk Masjid Agung Cilegon belakangan jadi sorotan. ODGJ masuk Masjid Agung Cilegon cuma pakai sempak langsung tantang jamaah salat magrib.
Saat ODGJ masuk Masjid Agung Nurul Ikhlas atau Masjid Agung Cilegon dan tantang jamaah salat magrib, Ustaz Idris memimpin jamaah dan menjadi imam saat salat magrib.
Informasinya, saat rakaat ke-3, tiba-tiba seorang pria bernama Eko Saputro (35) yang diketahui merupakan ODGJ masuk dengan hanya menggunakan celana dalam.
Eko masuk ke dalam masjid sambil berteriak menantang jamaah salat magrib "Di sini siapa yang orang muslim, lawan saya berapa banyak sini maju lawan saya,"
Baca Juga: Masyaallah! Imam Salat di Kabupaten Malang Meninggal dalam Posisi Sujud
Belum sempat menyerang, Eko langsung diamankan jamaah salat magrib yang salah satunya merupakan anggota Itel Kodim 0623/Cilegon.
"Iya pas salat maghrib ODGJ masuk masjid dan mau menyerang imam, alhamdullilah ada anggota kita di masjid saat itu lalu kita amankan dan diserahkan ke polres," ujar Komandan Kodim 0623/Cilegon, Letkol Inf Ageng Wahyu Romadhon, Rabu (8/9/2021).
Sementara itu, Komandan Unit Intel Kodim, Letnan Dua Inf Kalinus yang berada di lokasi mengungkapkan, saat Eko berjalan mendekat ke imam langsung dipegang oleh anggotanya dan jamaah salat magrib lainnya.
"Yang bersangkutan dari keterangan keluarga tiga hari sebelumnya berobat ke RSUD Cilegon untuk penyakit gangguan jiwa," ucapnya.
Menurut pengakuan Eko, lanjut Kalinus, ia menyerang Ustad Idris karena dianggapnya tidak benar dalam berwudhu. Dirinya juga membenarkan bahwa saat masuk ke masjid Eko hanya mengenakan celana dalam saja tetapi tidak membawa senjata tajam.
Baca Juga: Dapatkan Ridho Allah, Ini Doa Terbaik untuk Dibaca Setelah Salat Magrib
"Tersangka ingin mati sahid untuk masuk surga," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Aaliyah Massaid Dirujak Netizen Gegara Tak Bisa Bedakan Waktu Salat Magrib dan Salat Tarawih
-
Tabiat Asli Nia Ramadhani Terkuak, Sempatkan Salat di Tengah Kesibukan
-
Roboh di Rakaat Kedua, Pria Berkoko Putih Meninggal saat Salat Berjemaah di Masjid Penggilingan
-
Heboh Video Ibu-Ibu Mengaku Ditolak Masuk Masjid Gegara Tak Memakai Jilbab, Publik Beri Komentar Tidak Terduga
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan
-
Pemprov Banten Guyur Rp5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kota Tangerang