SuaraBanten.id - Kasus sembuh meningkat, sebanyak 8 577 dari 8.960 warga Kabupaten Lebak, Banten, sejak 2020 hingga Selasa (7/9/2021), dinyatakan pulih dari Covid-19 dan 209 lainnya meninggal dunia.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak, Firman Rahmatullah menyatakan perkembangan kasus Covid-19 di daerah ini relatif baik.
Penyebabnya, kasus Covid-19 yang dinyatakan sembuh mencapai 8.577 dari 8.960 kasus.
"Kami mengapresiasi tingkat kesembuhan kasus Covid-19 meningkat hingga di bawah tiga persen," katanya.
Menurut dia, meningkatnya kasus corona sembuh tersebut karena mereka menjalani isolasi dan perawatan medis di sejumlah rumah sakit.
Bahkan, saat ini pasien yang masih menjalani perawatan medis di RSUD Adjidrmo Rangkasbitung tinggal lima kasus, padahal awal Agustus lalu mencapai 1. 332 kasus.
Selain itu, ada juga yang menjalani isolasi mandiri di rumah dengan pengawasan satgas desa, kelurahan dan puskesmas kecamatan.
Mereka ada juga yang menjalani isolasi yang disediakan pemerintah daerah di Gedung BPSS Dinas Sosial setempat.
"Hari ini pasien Covid-19 aktif hanya 174 kasus," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Pekerjakan 583 TKA Ilegal, Kemnaker Denda Perusahaan Banten Rp588 Juta
-
Cerita Julian: 1 Tahun Lagi Bebas, Sudah Siap Buka Lapangan Kerja Lewat Keahlian Baru dari Penjara
-
Fakta Mengejutkan! Lebih dari 400 Kasus HIV/AIDS Serang, Mayoritas Disumbang Kaum Gay?
-
MoU 5 Asosiasi Syariah, Didorong Jadi Pusat Kolaborasi Nasional
-
BRI Tegaskan Kapasitas Pembiayaan Besar dengan Fasilitasi Rp5,2 Triliun bagi SSMS dan Industri Sawit