SuaraBanten.id - Kabar Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Wapres Maruf Amin (Jokowi-Maruf) lengser dari jabatannya beredar di media sosial.
Jokowi-Maruf lengser Prabowo Subianto dan Anies Baswedan ambil alih kekuasaan.
Jokowi belakangan terus jadi perbincangan publik. Berbagai kritikan datang dari berbagai arah.
Mulai dari mahasiswa UI soal The King of Lip Services’, terkait PPKM, hingga yang terbaru soal muazin di unggahan media sosial Presiden Jokowi.
Tak hanya itu, bahkan sejumlah kalangan pun menyuarakan agar Presiden Jokowi segera mundur dari kursi pemerintahan.
Di tengah banyaknya permintaan mundur, beredar pula informasi bahwa Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menggandeng Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk melengserkan presiden dan wakil presiden.
Dikutip dari terkini.id-Jaringan Suara.com Kamis (22/7/2021), informasi itu menyebutkan bahwa Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, telah lengser dari kekuasaan pemerintahan sehingga kini kursi presiden pun diambil alih oleh Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.
Informasi Jokowi-Maruf lengser itu beredar melalui unggahan video di kanal YouTube MAHAKARYA CENDANA, Rabu (14/7/2021) lalu.
Unggahan video bertajuk ‘VIRAL TERBARU ~ JOKOWI GAGAL SEBAGAI PRESIDEN, PRABOWO ANIES AMBIL ALIH PEMERINTAHAN~ NEWS’.
Baca Juga: Mobilitas Masyarakat Masih Tinggi, Wapres Ma'ruf Minta Pemprov Jabar Lakukan Upaya Masif
Unggahan video tersebut disertai narasi thumbnail yang tertulis dalam video YouTube adalah sebagai berikut:
“SERIMA TERIMA JABATAN. JOKOWI MA’RUF BENAR LENGSER. PRABOWO GANDENG ANIES AMBIL ALIH KEKUASAAN,” bunyi narasi video.
Berdasarkan hasil penelusuran, tentu saja informasi yang mengklaim Prabowo Subianto dan Anies Baswedan telah mengambil alih kepresidenan adalah tidak benar alias hoax.
Faktanya, dalam video tersebut hanyalah membahas tentang kritikan terhadap Pemerintah terkait penanganan Covid-19 yang dianggap mengalami kegagalan.
Dari sumber-sumber resmi pemerintahan pun juga tak ditemukan adanya informasi yang mendukung kebenaran klaim unggahan video di kanal YouTube tersebut.
Sementara kanal YouTube MAHAKARYA CENDANA yang mengunggah video itu juga diketahui bukan lembaga pemberitaan resmi dan terdaftar serta tidak jelas siapa pihak yang bertanggung jawab di baliknya.
Tag
Berita Terkait
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Roy Suryo 'Disikat' Polisi, Dicekal ke Luar Negeri Malah Cuma Senyum: Misi di Australia Beres!
-
Gibran Wakilkan Pidato Presiden di KTT G20, Ini Alasan Prabowo Tak Pergi ke Afrika Selatan
-
Harapan Driver Ojol Selepas Nasib Mereka Dibahas Prabowo dan Dasco di Istana
-
KPK Ungkap Alasan Bobby Nasution Belum Dihadirkan di Sidang Korupsi Jalan Sumut
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Viral! Sudah SMP Siswa Ini Nyerah pada Soal Perkalian Dasar, Indikasi Kualitas Belajar Anjlok?
-
Bank Mandiri Akselerasi Program 3 Juta Rumah Melalui Sosialisasi KPP di Tangerang
-
BRI Pastikan Pembiayaan UMKM Aman dan Akuntabel Lewat KUR
-
Sungai Cikalumpang Ngamuk, Ribuan Warga Serang Terkepung Banjir!
-
Polemik Mereda, PCNU Serang Minta Tertibkan THM Ilegal hingga Siap Dampingi Pekerja