SuaraBanten.id - Viral gadis Cilegon gajinya Rp 800 ribu, jauh dari UMR Kota Cilegon Rp 4.386.220. Namun si gadis Cilegon ini masih bisa kurban Idul Adha, bukan membeli HP untuk gaya hidup.
Aksi curhat di gadis Cilegon itu dipamerkan dalam TikTok pribadinya. Dia pamer slip gaji.
Walaupun berpenghasilan tidak seberapa, dia tetap menyisihkan sekian persen ganjinya untuk hal-hal baik.
Salah satu di antarnya memberikan untuk orang tua hingga berkurban untuk Hari Raya Idul Adha.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG 28 Mei 2021 Serang-Cilegon Banten
Wanita yang diketahui bernama Ninda tersebut mengungkap besaran gaji yang diterimanya lewat sebuah video di akun jejaring media sosial TikTok pribadinya @aalnindanofaiah.
Melalui caption unggahan tersebut, dia juga mengucapkan rasa syukur lantaran masih diberi pekerjaan dan rezeki yang cukup.
“Alhamdulillah aja yang penting masih bisa kerja,” tulisnya dalam caption dikutip, Rabu lalu.
Terlihat dalam video tersebut, Ninda memperlihatkan slip gaji hasil bekerja. Diduga dia bekerja di salah satu kafe yang berada di daerah Cilegon, Banten.
Angka di slip gaji tersebut tak terlalu jelas. Namun, dia mengungkap bahwa gaji tak menyentuh Rp 1 juta, hanya Rp 840 ribu saja.
Baca Juga: BREAKINGNEWS! Truk Terbakar di Tol Jakarta-Merak, Sopir Bernama Arif Munandar
“Gaji Rp 840 ribu. Belum ada 1 juta. Kota Cilegon,” katanya.
Sambil berjoget-joget, wanita tersebut mengungkap betapa bingungnya dia saat harus membagi-bagi pengeluaran untuk satu bulan.
Dia membongkar apa saja kebutuhannya yang akan disesuaikan dengan pendapatan gaji tak sampai Rp 1 juta itu.
“500k untuk mama, 50k untuk bapak, nabung kurban 200k, kuota internet 16k, sisa 90k, belum bensin dan oli. Udahlah gue pusing kapan gue dapet panggilan kerja yang baru woi,” tuturnya.
Banyak dari warganet mengaku salah fokus dengan salah satu pos pengeluaran warganet tersebut. Sebab meski gaji tak banyak, dia masih menyisihkan uang untuk berkurban dan orang tuanya.
“Bersyukur yuk. Hitungan kita Rp 1 juta, tapi ketika bersyukur yakinlah matematika langit. Allah pasti kasih rezeki lain,” komentar salah seorang warganet.
“Alhamdulillah masih kerja lho saya sudah satu tahun di rumah aja gara-gara Corona,” tutur warganet lain.
“Niat kamu bagus bisa buat nyisihin kurban dan orang tua, saya belum kepikiran,” imbuh akun lainnya.
Berita Terkait
-
Robinsar-Fajar Tawarkan Aplikasi 'Super Apps Cilegon' untuk Permudah Pelayanan Masyarakat
-
Mantan Pendukung Petahana Deklarasi Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Elektabilitas Robinsar-Fajar Paling Unggul Dibanding Calon Lain Dalam Survei Charta Politika
-
Jelang HKN 2024, PT KBS Periksa Kesehatan Balita, Ibu Hamil Hingga Lansia di Tegal Ratu
-
Sapa Warga Ciwandan, Robinsar-Fajar Janji Benahi Pelayanan di Cilegon
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025