Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Kamis, 29 April 2021 | 13:48 WIB
Bupati Pandeglang Irna Narulita saat diwawancara [BantenHits.com]

SuaraBanten.id - Bupati Pandeglang, Irna Narulita wanti-wanti ASN atau Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemkab Lebak untuk tidak mudik Lebaran Idul Fitri tahun ini. Tak hanya ASN, Irna Narulita minta masyarakat tunda pulang ke Pandeglang  jika saat ini berada di luar daerah.

Pelarangan itu dilakukan untuk memutus mata rantai Covid-19 yang masih ada di tengah-tengah warga.

“Niat baik ingin silaturahmi kepada keluarga, tapi mohon niat baik itu ditunda dulu supaya pandemi ini bisa berakhir tuntas. Tidak perlu menyeret-nyeret kita sampai 5 tahun ke depan, kita harus bisa mengambil sikap seluruh masyarakat memahami kondisi saat ini,” ungkap Irna Narulita, Kamis (29/4/2021)

Untuk mencegah warganya mudik, Irna Narulita berkoordinasi dengan Kepolisian dan TNI untuk melakukan penyekatan dan filterisasi, agar larangan mudik benar-benar diterapkan dengan baik.

Baca Juga: Tok! Bupati Pandeglang dan Wali Kota Tangsel Resmi Dilantik

“Saya sudah berkoordinasi dengan pak Kapolres bahwa harus ada penyekatan dan filterisasi agar betul-betul menunda mudiknya dan jangan sampai ngumpet-ngumpet, nanti malah jadi masalah baru buat mereka,” katanya.

Diakuinya, selama ini petugasnya sering kecolongan apabila ada warga yang tetap nekat mudik. Kata dia, biasanya waktu-waktu menjelang subuh banyak dimanfaatkan oleh para pemudik untuk menghindari petugas jaga.

“Jadi ini enggak dipilah-pilah, semua harus punya tanggungjawab diposisi yang sama. Biasanya kami ini kecolongan jam 2 sampai subuh, ya kan ada lelahnya personel kita juga. Jadi tolong tahan sampai tahun ini lah, karena untuk kebaikan bersama juga,” tandasnya.

Load More