SuaraBanten.id - Setahun sudah Pandemi Covid-19 terjadi di Indonesia. Penyanyi religi Opick ajak ingat Allah lewat enam lagu religi anyarnya.
Mini album bertajuk 'Wahai Pemilik Jiwa' garapan Opick itu sudah dirilis menjelang Ramadan 2021. Enam lagu buatannya itu berisi curhat kegalauannya di masa pandemi.
Lagu berjudul "TanpaMu" merupakan salah satu yang merefleksikan sehebat apapun manusia tetap mahluk tuhan yang tak punya daya.
"Ketika mengalami pandemi, kita punya emas, pengawal, tapi pada akhirnya merasa takut, waspada dengan Covid-19. Segala sesuatu yang kita banggakan bukan apa-apa tanpaMu, Allah. Aku hilang, jatuh dan rapuh," kata Opick dalam jumpa pers virtual, Kamis (8/4/2021).
Baca Juga: Fantastis, Raffi Ahmad Blak-blakan Habiskan Rp500 Miliar Buat Bisnis Bola
Kata Opick, enam lagu dalam mini albumnya menjadi pengingat bahwa dalam ketidak berdayaan, manusia masih memiliki Allah.
"Banyak dari lagu ini aku memanggil Allah. Aku ini lemah, bukan siapa-siapa. Aku butuh pertolonganmu Allah," imbuh Opick.
Masih berkaitan dengan "TanpaMu", ada lagu lain yakni "Wahai Pemilik Jiwa". Liriknya, kembali mengingatkan kita pada sang pemilik alam semesta.
"Saya harap yang mendengarkan bisa menemukan satu energi yang luar biasa, harta yang tersembunyi, Allah," kata musisi 47 tahun ini.
Merilis karya jelang Ramadan terasa kurang jika lagu menyambut bulan suci itu tak turut diciptakan.
Baca Juga: Miris! Pasutri Tinggal Beratap Terpal Cuma Berpenghasilan Rp12 Ribu Sehari
Maka setelah lagu dengan nuansa musik slow pada tembang "Wahai Pemilik Jiwa" dan "TanpaMu", Opick menghadirkan keceriaan pada Indahnya Ramadhan.
"Indahnya Ramadan, ini benar-benar karunia. Ada tadarus, tarawih, ruang berbagi sedekah," kata Opick yang menggambarkan cerita di lagu ini.
Bicara soal proses pembuatan, lagu-lagu tersebut tercipta selama setahun terakhir tepatnya selama pandemi virus corona.
"Selama hampir setahun dapat puluhan lagu, ini diseleksi yang terbaik jadilah mini album. Idenya lebih kepada bagaimana membutuhkan Allah. Ajakan secara tidak langsung ayo kembali pada Allah," papar Opick.
Mini album Opick telah dilepas secara digital di beberapa platform media. Salah satu nya YouTube suami Bebi Silvana ini.
Selain "TanpaMu", "Wahai Pemilik Jiwa" dan "Indahnya Ramadan", tiga lagu lainnya seperti "Sang Cahaya Kehidupan (Sholawat)", "Allahu Ya Karim" juga "Jangan Tangisi".
Berita Terkait
-
Viral Kritik Kemenangan atas Arab Saudi, Intip Prestasi Diego Michiels Ketika Bela Timnas Indonesia
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Calvin Verdonk Melengos ketika Ayahnya yang Dari Aceh Dibahas, Ada Apa?
-
Siapa Kekasih Thom Haye? Sudah Dikaruniai Dua Anak, Si Bungsu Sakit ketika Lawan Arab Saudi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024