SuaraBanten.id - Kewaspadaan masyarakat terhadap penyebaran mutasi varian virus corona baru B117 asal Inggris disebut Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah harus terus ditingkatkan karena telah masuk ke Indonesia.
Ia menyebut, salah satu langkah yang bisa dilakukan guna menangkal wabah ini adalah mematuhi 4M (menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker dan menjauhi krumunan).
"Intinya virus bermutasi terus menerus sekarang cara kerja yang bisa kita lakukan itu 4M itu. Jaga jarak makai makes hindari kerumunan. Jika dilakukan dengan benar, saya yakin virus apapun bisa dicegah," ujar Arief saat dikonfirmasi awak media, Sabtu (5/3/2021).
Selain itu, faktor kedekatan jarak antara Kota Tangerang dengan Bandara Soekarno-Hatta membuat pemerintah semakin gencar melakukan sosialisasi di media sosial hingga komunitas.
Baca Juga: 5.680 Warga Batam Sembuh COVID-19
"Kita akan menyosialisasikan secara intensif melalui media sosial, kepada para komunitas dan lain-lain terkait masuknya virus baru tersebut untuk selalu waspada," tuturnya.
Pada kesempatan yang sama, Arief mengatakan saat ini belum ada intruksi dari pemerintah provinsi dan pusat terkait virus dengan varian baru asal Inggris tersebut.
"Kami masih menunggu instruksi dalam penanganan (virus) itu. Kami siap untuk mengikuti instruksi yang dikeluarkan pemerintah pusat," katanya.
Terlebih, ia menyebut, saat ini belum ada vaksin virus varian baru tersebut. Arief menilai, vaksin CoronaVac sendiri belum bisa dianggap sebagai pertahanan solid karena masih banyak masyarakat yang belum divaksin Covid-19.
"Sekarang istilahnya bergantung vaksin, tapi belum bisa dilakukan, karena masih sedikit sekali yang divaksin," pungkasnya.
Baca Juga: Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Sembuh COVID-19
Sebelumnya diberitakan, kabar bahwa ada varian baru virus corona yang masuk ke Indonesia, yaitu Corona B117. Apa itu Corona B117? Bagaimana gejala dan cara menghindari virus corona B117?
Berita Terkait
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Belum Ada Pasal Tipikor Perkara Pagar Laut, Kejagung Kembalikan Berkas Arsin Cs ke Bareskrim
-
Roundup: Arsin Dkk Lolos Jerat Pidana Korupsi di Kasus Pagar Laut?
-
Berkas Pagar Laut Tangerang Dikembalikan, Ini Alasan Bareskrim Tak Masukan Pasal Tipikor
-
Skandal Pemalsuan Sertifikat di Desa Kohod Mengarah ke Korupsi, Kejagung Desak Ini ke Bareskrim
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Distribusi Logistik PSU Kabupaten Serang di Mancak Penuh Rintangan, Jalan Terjal dan Licin
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti
-
Diduga Dianiaya Oknum TNI, Pemuda di Serang Tewas
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI