SuaraBanten.id - Hujan deras disertai angin kencang di sekitar Kota Serang menyebabkan rumah Nuriyah (82) di Lingkungan Serdang Lor, Kelurahan Sayar, Kecamatan Taktakan, Kota Serang roboh, Jumat (5/2/2021).
Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun atap dan lantai teras rumah tersebut porak-poranda.
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Serang, Sobirin mengatakan, robohnya rumah Nuriyah lantaran hujan disertai angin kencang.
"Ditambah kondisi bangunan juga kurang kokoh," katanya kepada Suara.com, Jumat (5/2/2021).
Baca Juga: Mencekam! Pria Diduga Orang Gila Serang Polisi dan Warga Pakai Parang
Sobirin menjelaskan, konstruksi bangunan sudah agak lapuk dan keropos atapnya, ditambah beban genteng yang berat serta hujan angin.
"Terus juga bangunan pondasi terasnya juga ambruk, pinggirnya itu tadinya selokan, air banyak terkikis. Jadi bawah ambruk atas ambruk," ungkapnya.
Lebih lanjut, usai TRC BPBD membantu mengevakuasi reruntuhan atap dan lantai teras, warga sekitar bergotong-royong memperbaiki rumah tersebut.
"Tadi langsung ada gotong-royong warga sekitar, katanya mau diperbaiki," jelas Sobirin
Sementara itu, Kepala Pelaksana Harian (Plh) BPBD Kota Serang, Diyat Hermawan mengatakan, pihaknya telah mengirimkan bantuan paket darurat ke rumah Nuriyah.
Baca Juga: Bogor Diterjang Hujan Badai, Pohon Tumbang Timpa Banyak Motor
"Atap yang roboh daruratnya kita kirim terpal, untuk lantainya kita kirim matras," ungkapnya.
Dikonfirmasi terkait apakah rumah tersebut layak dibantu untuk dibangun kembali atau tidak, Diyat mengaku perlu dilakukan survei terlebih dahulu.
"Kalau diajukan atau direkomendasikan kelurahan bisa saja dapat bantuan jika memenuhi syarat untuk dibantu," pungkasnya.
Kontributor : Hairul Alwan
Berita Terkait
-
Gelandang Serang Keturunan Batak Garang di Liga Norwegia, Ancaman Nyata Marselino Ferdinan?
-
Rahasia Imun Kuat di Musim Hujan: 10 Buah Super yang Wajib Dikonsumsi
-
Bridgestone Soroti Pentingnya Perawatan Ban Khususnya di Musim Hujan
-
Jangan Sampai Menyesal, Pentingnya Rawat sang Penyelamat di Kolong Mobil di Musim Hujan
-
Ruben Onsu Izinkan Betrand Peto Main Bola Saat Hujan, Asal....
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya