SuaraBanten.id - Teknologi seru, pairing antara peranti komunikasi dan produk otomotif terus diimplementasikan beberapa saat terakhir. Seperti BMW yang memperkenalkan teknologi membuka kunci pintu pakai smartphone. Disebut sebagai Car Key Apple, dan dapat diakses para pengguna iPhone.
Sesuai namanya, pemilik kendaraan bisa membuka kunci pintu dan menghidupkan mobil pakai ponsel Apple yang sudah mereka daftarkan.
Melansir TheVerge, Car Key Apple bekerja dengan cara memanfaatkan teknologi Near Field Communication (NFC) untuk membuka kunci dengan cara mendekatkan handphone ke bagian handle pintu.
Untuk memanfaatkan teknologi ini, pengguna harus melakukan konfirmasi melalui Face ID, Touch ID, atau mengaktifkan Express Mode untuk melewati biometric authentication demi mempercepat akses.
Selebihnya saat berada di dalam kabin, pengguna hanya perlu mengaktifkan mobil seperti biasa dengan menekan tombol untuk menyalakan mesin.
Mengingat kunci ini memiliki akses digital, tentu keamanan jaringan dan data pemilik perlu diperhatikan. Tidak sembarangan orang bisa mengkoneksikan smartphone mereka ke mobil.
Proses ini hanya bisa dilakukan apabila kunci dan smartphone berada di kabin untuk memastikan pemilik mobil. Jika perangkat smartphone hilang, pemilik bisa menghilangkan koneksi dengan masuk ke dalam iCloud atau menghapus user dari dalam mobil.
Selain itu, selama pairing ini dijamin tidak ada pertukaran data dan semua tetap di hardware masing-masing. Hal ini ditujukan agar informasi tidak diakses oleh siapapun, tak terkecuali Apple.
Sebagai informasi, Car Key Apple bisa digunakan melalui berbagai jenis iPhone dan Apple Watch dengan syarat minimal sudah update iOS 13.6 atau smartwatch Apple dengan OS 6.2.8.
Sedangkan produk BMW yang sudah menggunakan teknologi ini adalah produksi mulai Juli 2020.
Berita Terkait
-
Rumor : Produksi iPhone Air Dikurangi, Ada Apa?
-
Pilihan Motor Bekas Populer dengan Harga Jauh di Bawah iPhone 17 Pro Max
-
Mobil Klasik Langka Jadi Saksi Bisu Momen Harmonis Rumah Tangga Hamish Daud dan Raisa
-
Apple TV Umumkan Jadwal Tayang Shrinking Season 3, Catat Tanggalnya!
-
7 Motor Listrik Terbaik Seharga iPhone 17 yang Nyaman dan Kuat Tanjakan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Program Desa BRILiaN BRI Telah Bina 4.909 Desa di Seluruh Indonesia
-
BRI Dukung Akad Massal KUR bagi 800 Ribu Debitur dan Luncurkan Kredit Program Perumahan
-
Menapaki Usia ke-130, BRI Tegaskan Komitmen sebagai Satu Bank Untuk Semua
-
Gawat! Ribuan Hewan Ternak Terancam Dilenyapkan Akibat Paparan Cs-137 di Serang
-
Begini Perjuangan Siswa Sekolah di Pandeglang Menyeberangi Sungai yang Tiba-tiba Meluap