SuaraBanten.id - Aktor senior Junaedi Salat yang membintangi film Ali Topan Anak Jalanan meninggal dunia pada Senin (18/1/2021) kemarin.
Kabar duka tersebut diketahui melalui pesan yang beredar di WhatsApp.
"Telah dipanggil kembali ke rumah Bapa sorgawi : Bpk. Djunaedi Salad hari ini, Senin, 18 Jan.2021, pukul 20.09, di RS PGI Cikini," demikian isi pesan tersebut.
Anak Junaedi Salat, Ochi Maulana Salat, juga mengabarkan lewat Instagram. Ia mengunggah foto sang ayah beserta kerabat dengan kue ulang tahun.
Baca Juga: Junaedi Salat Meninggal, Yati Octavia: Selamat Jalan Sahabat
Ochi mengenang ayahnya sebagai penganut Kristen yang taat. Ia pun melepas kepergian sang ayah dengan ikhlas.
"Selamat pulang Papa kesayangan...Hati rasanya hancur tapi kita tahu Papa udah bersama Tuhan Yesus yang sangat Papa cintai dan juga mencintai Papa, terima kasih ya Pa untuk segala teladan yang terbaik, mengasihi dengan perbuatan bukan kata-kata semata dan hidup melayani orang lain," tulis Ochi.
Ochi berharap bisa meniru sang ayah yang taat sebagai pendeta.
"Semoga kita bisa terus belajar banyak menjadi seperti Papa, We love you so much...Selamat jalan sang pangilma garis depan Pekabaran Injil...sampai bertemu Pa di kekalan," ungkapnya.
Dalam unggahannya, Ochi juga mengabarkan bahwa ibadah penghiburan Junaedi Salat akan dilakukan secara online karena situasi pandemi.
Baca Juga: Junaedi Salat, Bintang Film Ali Topan Anak Jalanan Meninggal
Karier Junaedi Salat di dunia perfilman Tanah Air bermula ketika mendapat peran utama di film Aku Tak Berdosa bersama Dewi Puspa. Namanya melambung ketika 1977 menjadi bintang film Ali Topan Anak Jalanan.
Junaedi Salat saat itu berperan sebagai Ali Topan yang gagah berani. Ia beradu peran dengan Yati Octavia.
Tak lagi berkarier di panggung hiburan, Junaedi Salat menghabiskan sisa hidupnya sebagai pendeta. Sebelumnya dia menganut Islam.
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024