SuaraBanten.id - Ingin membeli kendaraan second hand atau mobil bekas di awal tahun ini, Suzuki Indonesia sudah mempersiapkan program seru, bernama Suzuki Auto Sale. Tanpa perlu cemas atau was-was dengan mutu produk yang diinginkan, karena sudah dicek dengan seksama oleh para petugas, peminat bahkan diberi kado awal tahun. Apakah itu?
Dikutip kanal otomotif Suara.com, jejaring SuaraBanten.id, dari kantor berita Antara, Suzuki Indonesia memperpanjang program "extra cashback" dalam layanan tukar tambah atau trade-in di gerai Suzuki Auto Value hingga akhir Januari 2021. Juga tersedia tambahan pilihan produk, berupa model Suzuki Baleno.
"Program tukar tambah melalui layanan Suzuki Auto Value di Jabodetabek, Semarang, Cirebon, Surabaya, Jambi, dan Bangka Belitung diperpanjang sampai 31 Januari," kata Head of Business Development PT Suzuki Indomobil Sales Hendro Kaligis via rilis pers, Sabtu (9/1/2021).
"Ini adalah kesempatan terakhir bagi calon pelanggan Suzuki untuk mendapatkan extra cashback sampai dengan Rp4 juta dalam pembelian Suzuki XL7, Suzuki All New Ertiga, SX4 S-Cross maupun Baleno dengan cara melakukan tukar tambah di Auto Value," jelasnya.
Baca Juga: Buat Produk Komersial Tahun Depan, Suzuki Siapkan Andalan Satu Ini
Pada periode Oktober - Desember 2020, Suzuki menawarkan program "extra cashback" dengan nilai mencapai Rp4 juta bagi calon pembeli Suzuki XL7, Suzuki All New Ertiga, sampai Suzuki SX4 S-Cross dengan cara tukar tambah di Suzuki Auto Value.
Program ini mendapatkan respon positif dari konsumen Suzuki, sehingga Desember 2020 berhasil mencatat lebih dari 250 konsumen dengan permintaan tukar tambah yang telah diproses Suzuki Auto Value.
Berdasarkan data mitra Auto Value, lebih dari 20 persen calon pelanggan Suzuki yang berminat tukar tambah berminat menukarkan mobilnya dari brand lain.
Toh hal ini tidak menjadi kendala karena program ini menerima semua jenis passenger car produksi 2011–2019.
Untuk mengikuti program itu, calon pelanggan dapat menghubungi showroom Suzuki terdekat atau mengakses website Auto Value. Tahap selanjutnya, tim Auto Value akan membuat janji untuk proses valuasi mobil secara langsung, dengan lokasi sesuai permintaan pelanggan.
Baca Juga: Suzuki Tutup Peluang Pasarkan Katana di Indonesia
Berita Terkait
-
Memahami Perbedaan Cashback dan Loyalty Points, Mana yang Lebih Disukai oleh Pelanggan?
-
Transaksi Pakai QRIS & Kartu Kredit BRI, Dapat Cashback Langsung!
-
Transaksi Pakai CERIA di USS 2024, Bisa Dapat Cashback hingga Rp 1 Juta!
-
Promo Indomaret Hari Ini, Long Weekend Penuh Berkah
-
Ajak Anak Bermain di Playtopia, Bayarnya Pakai QRIS di BRImo Bisa Dapat Cashback!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024