SuaraBanten.id - Kabar duka datang dari panggung hiburan Tanah Air. Chacha Sherly mantan personel Trio Macan meninggal dunia pada hari ini, (5/1/20219).
"Iya (meninggal)," kata manajer Chacha, Chorus Okky membenarkan kabar duka tersebut saat dihubungi Suara.com, Selasa (5/1/2021).
Suara Chorus Okky masih terdengar sengau dan terisak. Ia mengaku masih sibuk mengurus kematian artisnya di rumah sakit.
"Nanti saya telepon lagi ya. Ini aku lagi request ngurusin dulu (administrasi dan lainnya) sebentar ya. Lagi koordinasi dulu," kata Chorus Okky lalu menutup telepon.
Baca Juga: Usai Kecelakaan, Chacha Sherly Eks Trio Macan Meninggal Dunia
Chacha Sherly sebelumnya mengalami kecelakaan beruntun di Tol Semarang-Solo KM 428, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Senin (4/1/2021). Chacha mengalami luka berat atas kejadian tersebut.
Chacha Sherly langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat di RSUD Unggaran, Semarang untuk mendapatkan perawatan medis. Namun hari ini nyawanya tak bisa diselamatkan.
Kabar duka ini sebelumnya juga diumumkan oleh rekannya di Trio Macan, Lia, lewat akun Instagram @lyia_tm, Selasa (5/1/2021).
"Selamat jalan saudaraku," tulisnya sebagai caption.
Unggahan itu pun diiringi dengan foto Chacha Sherly yang tengah tersenyum lebar.
Baca Juga: Best 5 Oto: Kecelakaan Karambol Chacha Sherly, Hyundai Nexo Laris
Tak menunggu lama, postingan itu itu langsung dibanjiri ucapan duka dari rekan sejagat selebritis Tanah Air. Mereka sangat terkejut mendengar kematian Chacha Sherly.
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Sukses Perkenalkan Minyak Telon Lokal, Habbie
-
Kawasan Banten Lama Dipadati Ribuan Peziarah Pada Libur Lebaran
-
Pulau Merak Besar dan Pulau Merak Kecil Dipadati Ribuan Wisatawan
-
Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran
-
Pantai Batu Saung Anyer Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran 2025