
SuaraBanten.id - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, sepanjang 2020 terjadi 850 kali gempa di wilayah Provinsi Banten. Dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2019, aktivitas kegempaannya meningkat sekitar 80%. Di mana pada 2019, hanya terjadi 467 gempa.
Hal itu berdasarkan rilis BMKG Stasiun Geofisika Klas I Tangerang yang diterima BantenNews.co.id (jaringan Suara.com), Sabtu (2/1/2021).
Analisa BMKG menunjukkan, bahwa kekuatan gempabumi yang terjadi bervariasi dari Magnitudo 1,8 hingga Magnitudo 6,0. Sebaran pusat gempabumi (episenter) umumnya berada di laut, yaitu pada zona pertemuan lempeng Indo-Australia dan Eurasia di bagian barat Lampung, sekitar Selat Sunda, dan selatan Provinsi Banten hingga Jawa Barat.
Gempa bumi dengan kekuatan 3 ≤ M < 5 dominan terjadi yaitu sekitar 65 % (549 kejadian), diikuti gempabumi dengan kekuatan M < 3 sebesar 33 % (275 kejadian), serta gempabumi dengan M ≥ 5 sebesar 2 % (16 kejadian).
Baca Juga: BMKG Minta Warga Kariumun Lebih Waspada Beberapa Hari ke Depan
Adapun gempa bumi yang guncangannya dirasakan oleh masyarakat atau disebut sebagai gempabumi dirasakan selama Januari hingga Desember 2020 terjadi sebanyak dua belas (12) kali. Adapun gempabumi tersebut yaitu:
- yang terjadi tanggal 10 Maret 2020 pukul 17:18:05 WIB dengan kekuatan M=5.0, dirasakan III MMI di Panggarangan; II-III MMI di Bayah
- gempabumi tanggal 16 Juni 2020 pukul 11:32:52 WIB dengan kekuatan M=4.3, dirasakan III MMI di Cihara dan Surade.
- gempabumi tanggal 07 Juli 2020 pukul 05:54:44 WIB dengan kekuatan M=6.1 pusat gempabuminya di 53 km BaratLaut Jepara namun dirasakan hingga Banten, yaitu dirasakan II-III MMI di Malingping, Sumur, Bayah, Panimbang.
- gempabumi tanggal 07 Juli 2020 pukul 11:44:14 WIB dengan kekuatan M=5.4, dirasakan II MMI di wilayah Tangerang Selatan, Kota Tangerang, III MMI di Cihara, Rangkasbitung, Bayah, Pandeglang, Malingping, Cibeber, Banjarsari.
- gempabumi tanggal 14 Juli 2020 pukul 07:04:34 WIB dengan kekuatan M=5.1, dirasakan II MMI di daerah Bayah dan Panggarangan.
- gempabumi tanggal 26 Agustus 2020 pukul 06:27:59 WIB dengan kekuatan M=5.3 dirasakan dirasakan IV MMI, di daerah Labuan, II MMI di daerah Pandeglang.
- gempabumi tanggal 22 Oktober 2020 pukul 00:38:15 WIB dengan kekuatan M=3.7 dirasakan III MMI di wilayah Sawarna.
- gempabumi tanggal 22 Oktober 2020 pukul 01:09:28 WIB dengan kekuatan M=2.6 dirasakan I-II MMI di wilayah Cibayawak dan Bayah.
- gempabumi 22 Oktober 2020 pada pukul 06:50:23 WIB dengan kekuatan M=4.4 dirasakan di Bayah III MMI, Cikembar IV MMI.
- gempabumi 27 Oktober 2020, pada pukul 07:33:11 WIB dengan kekuatan M=3.7 dirasakan III MMI di wilayah Panggarangan, Cilograng dan II-III MMI di Bayah.
- gempabumi 05 November 2020, pada pukul 05:21:48 WIB dengan kekuatan M=5.2 dirasakan IV MMI di Panggarangan, II-III MMI Sukabumi, dan II MMI Pelabuhan Ratu.
- gempabumi 14 November 2020, pada pukul 22:32:30 WIB dengan kekuatan M=5.0 dirasakan III MMI di Cikeusik, Bayah, Ciptagelar, Panggarangan, II-III MMI di Carita, Panimbang, Labuan, Cimanggu, Malimping, dan II MMI di Cikotok, Rangkasbitung, Sawarna.
Dari 12 gempa bumi yang guncangannya dirasakan tersebut, tidak ada yang mengakibatkan kerusakan di wilayah Banten.
Berita Terkait
-
BMKG Minta Warga Kariumun Lebih Waspada Beberapa Hari ke Depan
-
Diberi Peringatan Dini BMKG, Kapal Feri Tujuan Anambas Gagal Berlayar
-
Prakiraan Cuaca Kota Bekasi Hari Ini: Minggu 3 Januari 2021
-
Cuaca Ekstrem di Kepri Diperkirakan Terjadi hingga 3 Januari
-
Aceh Diprediksi Diguyur Hujan Tiga Hari ke Depan, Warga Diimbau Waspada
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
Terkini
-
Miris! Tiga Tahun Puluhan Siswa SD di Pandeglang Belajar di Teras Sekolah
-
Ratusan Ojol Kepung Pendopo Gubernur Banten, Tolak 'Ongkos Murah' dan Minta Naikan Argo
-
Paspampres Gadungan yang Tipu Ratu Zakiyah, Istri Mendes Dituntur 2,5 Tahun Penjara
-
Ada 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim Sebelum Kehabisan!
-
Desa Hargobinangun Masuk 40 Besar BRILiaN, UMKM Lokal Terus Berkembang Bersama BRI