SuaraBanten.id - Seorang pria terciduk membawa senjata tajam yakni sebilah golok, saat hendak bepergian ke wilayah Cilegon, Banten. Dia nekat membawa golok dengan alasan untuk menjaga diri.
Hal itu berawal saat petugas Polsek Balaraja menerima laporan masyarakat yang curiga terhadap gelagat pria tersebut.
Pria yang mengenakan baju gamis putih itu membawa tas dan kantong plastik saat berada dalam bus tujuan Cilegon. Bus itu berhenti di Jalan Raya Serang Kilometer 25, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Jumat (25/12/2020).
Polisi yang menerima laporan segera mendatangi lokasi dan memeriksa pria mencurigakan tersebut. Saat diperiksa, polisi menemukan sebilah golok yang diselipkan di pinggangnya.
Baca Juga: Komnas HAM Ambil Dokumen Penunjang Investigasi Kematian 6 Laskar FPI
Pria yang diketahui bernama Ade Samsudin itu mengaku ustadz asal Kampung Neglasari, Desa Cipaten, Cihampelas, Bandung Jawa Barat.
"Saat ini yang bersangkutan masih dalam pemeriksaan. Kita masih mendalami apa tujuannya membawa sajam (senjata tajam)," ujar Panit Reskrim Polsek Balaraja Aipda Jajang kepada SuaraBanten.id, Sabtu (26/12/2020).
Saat diinterogasi, pelaku mengaku membawa sajam dengan alasan untuk menjaga diri karena akan pergi ke wilayah Cilegon, Banten.
"Yang bersangkutan dari Bandung membawa sajam untuk menjaga diri pergi ke rumah adiknya di wilayah Cilegon. Keterangan sementaranya seperti itu," ungkapnya.
"(Tentu) alasan itu kita masih akan menggali keterangannya lagi untuk didalami," sambungnya.
Baca Juga: FPI Ungkap Alasan Kepala Habib Rizieq Botak di Penjara
Jajang menyampaikan, pihaknya juga akan mendalami lebih jauh apakah pria itu merupakan seorang dari Front Pembela Islam (FPI).
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Marak Ormas Buat Ulah, Komisi II DPR Ingatkan: Kita Pernah Bubarkan HTI dan FPI
-
FPI Tegaskan Tidak Ada Agenda Politik dalam Pertemuan Habib Rizieq dengan Wamenaker Noel
-
Wamenaker Noel Sowan ke Markas FPI, Habib Rizieq Minta Tekan Angka Pengangguran
-
Giant Sea Wall: Solusi Banjir Rob Jakarta atau Proyek Ambisius Tanpa Dana Jelas?
-
'Si Bungsu Pulang untuk Lamaran', Begini Cerita Cinta Dua Sejoli Mudik Via Pelabuhan Ciwandan
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
Iman Ariyadi Minta Robinsar-Fajar Segera Bangun Pelabuhan Warnasari dan JLU
-
Sosok Ki Wasyid Pahlawan Geger Cilegon yang Perang Melawan Penjajah Belanda
-
Polisi Ungkap Pembunuh Sopir Taksi Online di Tangerang Konsumsi Sabu Sebelum Beraksi
-
BRI Bantu UMKM Kopi Nusantara Go Internasional Lewat Pemberdayaan
-
Pembunuhan Sadis Sopir Taksi Online di Tangerang, Jasad Dibuang ke Kali, Mobil Dijual