SuaraBanten.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria telah selesai melakukan isolasi mandiri setelah hasil swab PCRnya ditanyakan negatif Covid-19. Ia lantas menghadiri kegiatan secara fisik.
Kegiatan yang langsung diikuti Riza secara fisik adalah rapat paripurna DPRD DKI Jakarta dengan agenda Penyampaian Pemandangan Umum fraksi-fraksi terkait Rancangan Peraturan Daerah atau Raperda tentang perubahan Perda nomor 1 tahun 2015.
Aturan itu mengatur soal Rencana Detail Tata Ruang atau RDTR dan Peraturan Zonasi. Tiap fraksi DPRD DKI menyampaikan pendapatnya mengenai aturan yang diajukan pihak Pemprov DKI.
Agenda ini dijadwalkan mulai pukul 10.00 WIB tapi baru mulai sekitar pukul 10.25 WIB. Riza memang awalnya diagendakan hadir secara fisik dalam acara itu.
Baca Juga: Kisah Inspiratif Wagub DKI Riza Sembuh dari Covid-19
Namun menjelang acara dimulai ternyata Riza sempat dinyatakan tak jadi datang secara fisik. Posisinya akan digantikan Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Sri Haryati.
Sri yang sudah datang lebih dulu mengatakan Riza hanya akan hadir secara virtual melalui aplikasi rapat online.
"Enggak, nanti ada pak Wagub. Tapi nanti virtual," ujar Sri di gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (14/12/2020).
Namun ternyata menjelang rapat dimulai, Riza datang dari sebelah kiri ruang rapat paripurna. Ia langsung masuk dan duduk di kursi eksekutif di jajaran pimpinan rapat.
Riza tampak mengenakan jas hitam lengkap dengan masker dan peci. Politisi Gerindra itu akan menyampaikan jawaban pihaknya atas pemandangan fraksi-fraksi.
Baca Juga: Jalani Isolasi Mandiri 13 Hari, Wagub DKI: Saya Sehat dan Segar
Dalam rapat paripurna, seharusnya pihak eksekutif dihadiri oleh pimpinan tertingggi, yakni Gubernur Anies Baswedan. Namun Anies diduga masih menjalani isolasi mandiri karena terjangkit Covid-19 dan Riza mewakilinya.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan dirinya sudah selesai menjalani masa isolasi mandiri karena terpapar Covid-19. Bahkan Riza juga menyampaikan kondisi kesehatannya sekarang ini.
Melalui akun resmi instagram miliknya @bangariza, Riza mengaku dalam kondisi sehat dan segar. Hingga sekarang ini, dirinya menyatakan tak merasakan sakit apapun.
"Alhamdulilah saya sehat, segar, aman terkendali tanpa merasakan keluhan apapun selama masa isolasi hingga hari ini," ujar Riza, Jumat (11/12) lalu.
Riza mengatakan isolasi mandiri yang ia jalani di rumah dinasnya berlangsung selama 13 hari sebelum akhirnya hasil swab test RT-PCR menunjukan dirinya sudah negatif Covid-19. Selama dikarantina juga, Riza mengaku tetap bekerja seperti biasa.
"Selama lebih kurang 13 hari, saya masih tetap dapat bekerja seperti biasa, lokasinya saja yang berbeda, dari tempat isolasi di rumah," kata Riza.
Berita Terkait
-
Dharma Pongrekun Serahkan Takdir di Tangan KPU Jakarta: Saya Percaya Tuhan Akan Menentukan
-
Polri Usulkan Titik Demo Pindah ke Dalam Monas, Wagub: Bagi Pemprov Tidak Masalah
-
Dukung Pj Gubernur DKI Pilihan Presiden, Wagub Riza: Siapapun yang Dipilih Kita Hormati
-
Pamit dari Posisi Wagub DKI, Riza Patria: Siapapun Nanti yang Ditunjuk Pasti Orang Terbaik
-
Ada Speed Bump Timbulkan Korban Kecelakaan, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sebutkan Pembuatannya Mesti Sesuai
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024