SuaraBanten.id - Berbagai produk skincare asal Korea Selatan memang terkenal ampuh merawat kesehatan kulit. Tidak hanya membikin kulit bercahaya, produk kecantikan yang ada juga akan menjaga tampilan agar awet muda.
Salah satu contoh nyata dari hasil perawatan yang telaten itu adalah ibu bernama Lee Sun Jin dari Seoul, Korea Selatan. Ibu sekaligus dokter gigi berusia 51 tahun tersebut memiliki penampilan mirip putrinya.
Melansir laman 7news.com.au, Lee Sun Jin kerap dijuluki "Goddess of Youth" atau Dewi Masa Muda di media sosialnya. Orang-orang juga kerap mengira Lee Sun Jin sebagai saudari putrinya.
Pada usianya yang sudah lebih dari setengah abad, bentuk wajah Lee Sun Jin memang masih ramping dan kencang. Hal tersebut juga berlaku bagi tubuhnya.
Baca Juga: Penerbangan Korea Selatan Sudah Dibuka, Tapi Cuma Untuk Kelompok Ini
Tidak heran, penampilan ibu dan anak ini mencuri perhatian banyak orang. Walau demikina, Lee Sun Jin mengaku bahwa penampilan cantiknya sempat menimbulkan masalah.
Awal tahun kemarin, Lee Sun Jin dan putrinya diundang ke sebuah reality show di Korea Selatan. Di sana, ibu ini mengaku sempat dibenci sang putri.
Menurut Sun Jin, putrinya menganggap sang ibu terlalu berfokus media sosial dan tampil cantik. Hubungan mereka pun merenggang.
Namun, keduanya berhasil berbaikan setelah tampil di acara tersebut dan bersikap jujur pada satu sama lain. Kini, Lee Sun Jin pun sering mengunggah foto dengan putrinya.
Di sisi lain, ibu asal Korea Selatan ini tak menampik bahwa rahasia penampilan cantiknya adalah skincare.
Baca Juga: MAMA Salah Tampilkan Peta Indonesia, Netizen: Bisa Dituntut Gak?
Demi tampil awet muda, dia rajin menggunakan skincare secara teratur serta menjalani hidup yang sehat dan seimbang.
Berita Terkait
-
7 Produk Wardah yang Ampuh Cerahkan Kulit, Harganya Tak Bikin Dompet Kempes
-
9 Rekomendasi Sunscreen untuk Remaja dengan Harga Terjangkau
-
7 Merek Sunscreen yang Cepat Meresap dan Nggak Bikin Lengket di Kulit
-
7 Rekomendasi Salep Jerawat di Apotek, Lebih Ampuh Mulai Harga Rp30 Ribuan
-
Perbandingan Peringkat Liga Voli Indonesia vs Korea Selatan, Lebih Bagus Mana?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan