SuaraBanten.id - Penghitungan surat suara di TPS 16 tempat calon Wali Kota Tangsel nomor urut 3, Benyamin Davnie, dilakukan Rabu siang.
Penghitungan surat suara ini pun menarik antusiasme warga yang berada di Kelurahan Lengkong Karya, Serpong Utara.
Ada reaksi menarik yang ditunjukkan warga saat menyaksikan penghitungan suara itu.
Sejumlah emak-emak bertepuk tangan dan teriak senang saat petugas KPPS menyebut paslon nomor 3 yang disebut mendapat pilihan suara warga.
Baca Juga: 6 TPS di Cipayung Depok Usung Tema Rumah Adat, Habiskan Rp 6 Juta per TPS
Tetapi, ketika petugas KPPS lain menyebut paslon nomor urut lain, sekelompok ibu-ibu itu meresponnya biasa saja.
Proses penghitungan suara itu hanya dilakukan oleh petugas KPPS.
Pintu masuk ke TPS dan sekelilingnya pun diportal dengan tali rapia. Pertanda selain petugas dilarang masuk.
Sebelumnya diberitakan, Benyamin Davnie mencoblos di TPS tersebut bersama istri dan anak-anaknya.
Dia berjalan kaki dari rumah ke TPS lantaran jaraknya diperkirakan hanya 100 meter.
Baca Juga: Ditanya Kasus 'Bingkisan' Pilkada Tangsel, Benyamin: Kita Sangat Dirugikan
Dalam Pilkada kali ketiga ini, Benyamin menargetkan 40 persen perolehan suara dari total suara keseluruhan.
Berita Terkait
-
Pilkada Serang 2024 Bermasalah, MK Perintahkan PSU di Seluruh TPS, Ini Respon KPU Banten
-
Pemkot Tangsel Sediakan 35 Puskesmas untuk Cek Kesehatan Gratis, 3 RSUD Jadi Rujukan
-
Hakim Saldi Isra Marah Gegara KPU Jatim Tidak Jawab Tegas Pertanyaan Jumlah TPS
-
Ngotot Minta MK Diskualifikasi Rivalnya, Kubu Ruhamaben-Shinta Bongkar Kecurangan Benyamin-Pilar di Pilwalkot Tangsel
-
Kubu RK-Suswono Ngaku Suruh Saksi di TPS Tolak Teken Rekapitulasi Suara di Kecamatan, Ini Alasannya!
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Sukses Perkenalkan Minyak Telon Lokal, Habbie
-
Kawasan Banten Lama Dipadati Ribuan Peziarah Pada Libur Lebaran
-
Pulau Merak Besar dan Pulau Merak Kecil Dipadati Ribuan Wisatawan
-
Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran
-
Pantai Batu Saung Anyer Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran 2025