SuaraBanten.id - Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany, memantau langsung proses pemungutan suara yang dilakukan oleh pasien positif Covid-19 di ruang isolasi Rumah Lawan Covid-19, Ciater, Tangerang Selatan pada Pilkada Serentak, Rabu (9/12/2020).
Airin datang sekitar pukul 12.40 WIB dengan menggunakan masker dan sarung tangan bedah, lalu menyapa para pasien yang berada di dalam aula dari lobby yang berjarak lebih dari dua meter.
Airin mengatakan kedatangannya hanya untuk memastikan para pasien bisa menggunakan hak pilihnya dengan tertib dan sesuai protokol kesehatan.
"Saya sudah berjanji sama mereka mau jenguk ke sini mau memberi motivasi bahwa salah satunya agar covid bisa segera hilang dengan imunitas yang baik, bahagia, tidak boleh stress," kata Airin di Rumah Lawan Covid-19, Ciater, Tangerang Selatan, Rabu (9/12/2020).
Baca Juga: Wali Kota Tangsel Resmikan City Galeri dan Menara Pandang
Airin berharap kedatangannya bisa menjadi semangat bagi semua pasien di Rumah Lawan Covid-19 Ciater agar cepat sembuh.
"Mudah-muhahan dengan kehadiran kami di sini bisa memotivasi mereka, walaupun covid masih bisa ikut dalam pesta demokrasi Pilkada Kota Tangerang Selatan, mudah-mudahan ini memotivasi bisa cepet sembuh kembali ke keluarga," ucapnya.
Sementara itu, Komisioner KPU Tangsel Ajat Sudrajat mengatakan sebanyak 46 pasien positif corona telah terdaftar menjadi pemilih di Rumah Lawan Covid-19 Ciater.
"Nanti surat suara yang sudah dicoblos oleh pemilih dibawa ke TPS, digabung, orang yang disini ini masuk di dalam pemilih tambahan, tapi 46 ini yang terdaftar disini ya, belum tentu semua nyoblos, tadi ada juga yang gak turun pas dipanggil, kita tunggu nanti," kata Ajat.
Mereka akan memilih salah satu dari tiga Calon Wakil Wali Kota Tangsel, antara lain; Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (1), Siti Nur Azizah Maruf-Ruhamaben (2), dan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan (3).
Baca Juga: Ditanya Kasus 'Bingkisan' Pilkada Tangsel, Benyamin: Kita Sangat Dirugikan
Berita Terkait
-
Masa Tenang Pilgub Banten Terusik, Airin-Ade Dituduh Bagi-bagi Uang
-
Beredar Video Pria Masukan Uang ke Amplop Bergambar Airin-Ade Sumardi, Tim Hukum: Itu Fitnah
-
Prabowo Endorse Andra Soni, Bagaimana Respon Kubu Airin-Ade Sumardi?
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Host Debat Pilkada Tangsel Kena Catcalling, Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon: Saya Gak Suka Anda Panggil Saya Baby!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien