SuaraBanten.id - Ada pemandangan menarik di TPS 16 Lengkong Karya yang merupakan tempat mencoblos calon Wali Kota Tangsel nomor urut 3 Benyamin Davnie.
Menariknya, TPS tersebut menggunakan tenda seperti resepsi pernikahan. Tenda TPS itu sangat mencolok berwarna kuning keemasan dan putih.
Ketua KPPS TPS 16 Lengkong Karya, Hidayat Sudrajat menepis bahwa warna tenda yang mencolok itu ada kaitannya dengan partai tertentu.
Terutama Partai Golkar yang identik warna kuning dan partai pengusung Calon Wali Kota Tangsel nomor urut 3 Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.
Baca Juga: Unik, TPS 56 Mekarjaya Depok Disulap Bak Ruang Perawatan di Rumah Sakit
"Ini, konsepnya kita bukan kuning, tapi gold. Kita enggak identik dengan warna partai. Itu kita pungkiri, tidak ada hal-hal kayak gitu, nggak ada pemesanan atau apa," katanya ditemui di TPS, Rabu (9/12/2020).
Hidayat menjelaskan, pihaknya terpaksa memasang warna kain tenda gold itu lantaran tak ada lagi stok kain di tempat penyewa tenda.
"Kita sama orang tendanya sudah minta dengan ukuran sebesar ini ada lagi nggak warna lain. Tapi ternyata udah nggak kebagian warna, akhirnya pakai yang ada. Bukan kuning semua, tapi ada putihnya. Sebenernya bukan kuning si, tapi gold," jelas Hidayat.
Hidayat menuturkan, ada sekira 319 pemilih dalam DPT di TPS 16 Kampung Lengkong Karya RT 02 RW 02, Kelurahan Lengkong Karya, Serpong Utara.
Pihaknya pun mengklaim sudah menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat. Mulai dari cek suhu tubuh, pakai masker, pakai sarung tangan dan cuci tangan.
Baca Juga: Cerita Cawalkot Tangsel Benyamin Dapat Wejangan Khusus dari Airin
"Selain itu, kita juga siapkan bilik khusus dengan jalur khusus untuk yang suhunya di atas 37,3 derajat Celsius. Tapi Alhamdulillah, sampai saat ini belum ada yang masuk bilik khusus, semoga jangan ada," pungkasnya.
Diketahui, Pilkada Tangsel 2020 yang dilaksanakan hari ini, Rabu (9/12/2020), diikuti tiga pasangan calon (paslon).
Paslon nomor urut 1 Muhamad-Rahayu Saraswati, nomor urut 2 Siti Nur Azizah-Ruhamaben, dan nomor urut 3 Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Host Debat Pilkada Tangsel Kena Catcalling, Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon: Saya Gak Suka Anda Panggil Saya Baby!
-
Netanyahu Bersembunyi di Bunker Usai Serangan Drone Hizbullah?
-
Takut NIK Tidak Terdaftar? Cek DPT Online Pilkada 2024 di Sini!
-
Anti Ribet! Cara Cek Lokasi TPS Pilkada 2024 Lewat HP
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025