Scroll untuk membaca artikel
Rully Fauzi
Rabu, 09 Desember 2020 | 01:20 WIB
Ilustrasi pasien COVID-19. [Timesindonesia.co.id]

"Memang saat ini tentunya pilihan yang sulit bagi masyarakat yang terkena banjir, karena selain memikirkan bagaimana caranya datang ke TPS, mereka juga memikirkan bagaimana caranya menyelamatkan jiwa, harta benda. Apalagi warga masyarakat yang wilayahnya terendam. Tapi, pada prinsipnya kami yakin ke masyarakat Pandeglang, baik yang terdampak banjir atau yang tidak, sikap kenegarawanannya tinggi," celotehnya.

Terkait logistik Pilkada Pandeglang, seperti kotak suara dan surat suara bagi daerah yang tidak terdampak banjir sendiri sudah berada di petugas KPPS masing-masing.

Sedangkan bagi wilayah yang rawan banjir, saat ini sedang dilakukan pergeseran ke PPS. Suj'ai memastikan pukul 07.00 WIB nanti logistik sudah sampai ke TPS masing-masing.

Pada prinsipnya, KPU tidak memaksakan PPK mendistribusikan logistik ke daerah rawan banjir.

Baca Juga: Link Live Streaming Barcelona vs Juventus

"Intinya disesuaikan, kalau memang tidak memungkinkan karena perahu karetnya dari Polres, Brimob, BPBD pada mobile. Intinya diamankan dulu ke tempat yang aman yang dekat ke TPS. Intinya logistik sudah siap di TPS sebelum pencoblosan," tandas Suj'ai.

Kontributor : Saepulloh

Load More