SuaraBanten.id - Mulai dari anak-anak hingga lansia, semua pasti pernah mengalami sakit kepala. Seringnya, kita akan langsung minum obat bebas yang dijual di pasaran untuk meredakan sakit kepala. Tapi, khusus lansia, dokter menyarankan agar tak sembarangan minum obat. Apalagi, jika lansia tersebut memiliki penyakit lain, seperti diabetes.
Spesialis ilmu kedokteran fisik dan rehabilitasi dr. Christa Adriane Tenges Sp. K.F.R., mengatakan, jika lansia mengalami sakit kepala sebaiknya dicari dulu penyebabnya.
"Tidak aman asal minum obat anti sakit kepala. Karena kalau nanti keluhannya berkurang tapi penyebabnya tidak diatasi, itu justru akan lebih berbahaya," kata dokter Christa dalam Talkshow Cegah Disabilitas akibat Kaki Diabetes bersama Radio Kesehatan Kemenkes, Kamis (3/12/2020).
Terutama pada lansia yang mengidap penyakit diabetes, Christa menyarankan, sebaiknya periksakan dulu kadar gula darahnya. Jika gula darah terlalu rendah atau hipoglikemia, kondisi itu bisa membuat sakit kepala. Selain itu juga asupan minum yang dikonsumsinya.
Baca Juga: Berefek pada Kesehatan, Jarak Sosial Akibat Pandemi Picu Kesepian Lansia
"Penyebab sakit kepala pada lansia ada banyak, apalagi kalau sudah ada diabetesnya. Bisa karena mungkin dehidrasi, itu bisa menyebabkan sakit kepala. Atau karena kurang tidur, posisi bantal tidak pas sehingga tengkuk belakang jadi kaku. Atau gula darahnya turun terlalu rendah," paparnya.
Dokter Christa mengingatkan, obat sakit kepala apapun, baik itu parasetamol, panadol atau lainnya, jangan diberikan kepada lansia selama belum diketahui penyebabnya.
"Kalau sudah usia lanjut usia itu kalau sakit kepala jangan langsung diobati pakai panadol, parasetamol dan lainnya. Tapi cari tahu dulu penyebabnya apa," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Kabar Baik, Pemerintah Arab Saudi Tahun Ini Tak Batasi Calon Jemaah Haji Lansia
-
Profil dan Kronologi Sugianto Selamatkan Lansia Korea, Trending di X
-
Ramadan Jadi Momen Restoran Ini Berbagi Kebaikan dengan Lansia
-
Viral Before After Makeup Pengantin 60 Tahun: Bikin Pangling, Begini Tips untuk Recreate
-
Kabar Gembira Jakarta! Bansos KLJ, KPDJ, KAJ Cair, Cek Apakah Anda Termasuk Penerima
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
Terkini
-
Iman Ariyadi Minta Robinsar-Fajar Segera Bangun Pelabuhan Warnasari dan JLU
-
Sosok Ki Wasyid Pahlawan Geger Cilegon yang Perang Melawan Penjajah Belanda
-
Polisi Ungkap Pembunuh Sopir Taksi Online di Tangerang Konsumsi Sabu Sebelum Beraksi
-
BRI Bantu UMKM Kopi Nusantara Go Internasional Lewat Pemberdayaan
-
Pembunuhan Sadis Sopir Taksi Online di Tangerang, Jasad Dibuang ke Kali, Mobil Dijual