SuaraBanten.id - Betrand Peto hidup serba berkecukupan bersama Ruben Onsu setelah diangkat menjadi anak. Jauh beda, Nenek Betrand Peto masih harus banting tulang bertahan hidup dengan berjualan.
Hidupnya sederhana. Oma Betrand Peto begitu sapaan sang nenek tampaknya tetap bersikeras untuk hidup mandiri, sekalipun cucunya sudah menjadi artis terkenal.
Meski usianya tak lagi muda, oma dan opa Betrand Peto tak mau terlalu bergantung pada cucunya dan tetap bekerja keras.
Pada sebuah video di akun YouTube Ferdy Peto, terlihat oma dan opa Betrand Peto tengah sibuk membuat kue. Oma membuat dan mencetak adonan, sedangkan opa kebagian tugas menggoreng adonannya.
Baca Juga: Ruben Onsu Menangis Betrand Peto Diolok-olok Anak Pungut
Sedikit kilas balik, Betrand Peto dulunya kerap ikut membantu oma dan opa berjualan bakpao. Uang hasil penjualan bakpao itu rupanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup oma, opa, dan Betrand Peto.
Hanya saja, saat ini omzet penjualan oma Betrand Peto telah menurun. Hasil penjualan kue rupanya tidak selaris ketika Betrand Peto masih ikut berjualan.
Melalui channel miliknya, Ferdy Peto mengungkapkan keseharian oma Betrand Peto. "Beginilah keseharian oma. Setiap hari buat kue. Setelah itu ditaruh di warungnya oma. Dari penjualan kue ini oma bisa dapat Rp 50 Ribu, Rp 70 ribu, hingga Rp 100 ribu," kata ayah kandung dari Betrand Peto tersebut.
"Dulu waktu Betrand (yang jual), satu hari bisa dua kali buat ya oma," tanya Ferdy Peto yang kemudian diiyakan oma.
Tak hanya itu, setelah ditinggal Betrand, oma juga harus memberi makan ternak, yang mana selama ini aktivitas tersebut dilakukan oleh Betrand. Di dapur yang sangat sederhana, oma terlihat mengiris sayuran dan mempersiapkan berbagai makanan lainnya untuk babi.
Baca Juga: Gara-gara Diteror, Pelaku Bully Betrand Peto Temui Ruben Onsu
Meski hidup dalam kesederhanaan, oma Betrand Peto tetap terlihat bahagia. Ia hanya berharap Betrand Peto bisa hidup bahagia bersama Ruben Onsu.
Berita Terkait
-
Dulu Pernah Dekat, Sarwendah Kini Risih Dijodoh-jodohkan dengan Boy William
-
Betrand Peto Tak Terima Sarwendah Dijodohkan dengan Boy William, Reaksinya Disorot
-
Ungkap Keinginan Jadi Psikolog, Sarwendah: Banyak Orang Butuh Teman Cerita
-
Rumah Baru Sarwendah Disambar Petir, Elektronik Rusak Parah!
-
Bukan Cuma Satu! Betrand Peto PDKT dengan Banyak Wanita, Sarwendah Ungkap Fakta Mengejutkan
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Program Special BRIguna Dalam Rangka HUT ke-129 BRI: Tersedia Suku Bunga Mulai dari 8,129%
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen