SuaraBanten.id - Habib Rizieq Shihab memamerkan 6 orang yang dia sebuat paling berjasa membantu dirinya selama di Arab Saudi. Bahkan 6 orang ini membantu Habib Rizieq pulang ke Indonesia.
Habib Rizieq Shihab mengumumkan akan tiba di Indonesia pada 10 November mendatang. Ia pun mengungkap siapa saja pihak-pihak yang berjasa dalam misi kepulangannya.
Pentolan Front Pembela Islam (FPI) itu menyebut jika kepulangannya ini tidak melibatkan bantuan pemerintah baik dari dalam maupun luar negeri.
Dalam tayangan di Youtube Front TV, Habib Rizieq didampingi 6 orang lelaki yang dia sebut membantunya selama ini. Keenam orang ini merupakan pengurus FPI di Arab Saudi.
Baca Juga: Habib Rizieq Singgung Makar dan Intelijen Hitam, Mau Pulang 10 November
Menyadur dari Hops.id --jaringan Suara.com, Rizieq Shihab menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada para pengurus FI di Arab Saudi yang telah membantunya.
"Terima kasih kepada pengurus FPI di Arab Saudi yang setia mendampingi untuk terus berupaya dan berupaya seala kendala yang dihadapi. Kami ucapkan jazakumullah khairan jaza," kata Rizieq Shihab dalam tayangan di kanal YouTube Front TV, Rabu (4/11/2020).
Habib Rizieq menjelaskan jika selama ini pengurus FPI lah yang membantunya pulang ke Indonesia. Ia pun mengingatkan agar jangan ada pihak yang mengklaim sebagai pahlawan kesiangan.
"Saya tak ingin repotkan Pemerintah Indonesia, biarkan beban saya, saya tanggung. Saya selesaikan. Jangan ada klaim sebagai pahlawan kesiangan. Yang bantu ya kawan yang ada di sini, pengurus FPI, jemaah yang ada di Mekah sini," kata dia.
Selain berterima kasih, Rizieq Shihab juga menyampaikan permohonan maafnya kepada para pengurus FPI.
Baca Juga: Habib Rizieq Akan Tiba di Tanah Air Pada 10 November
"Segenap seluruh kawan pengurus di sini mohon maaf atas segala kekurangan selama ini. Sampaikan kepada pengurus yang lain tolong dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya kalau ada salah ucap dan kata yang menyinggung lainnya," sambung Rizieq Shihab.
Berita Terkait
-
FPI Tegaskan Tidak Ada Agenda Politik dalam Pertemuan Habib Rizieq dengan Wamenaker Noel
-
Usai Bertemu Habib Rizieq Shihab, Wamenaker Noel Jadi Ragu dengan Narasi yang Menuding FPI Radikal
-
Wamenaker Noel Sowan ke Markas FPI, Habib Rizieq Minta Tekan Angka Pengangguran
-
Diam-Diam Pernah Menghina Habib Rizieq, Klinik Dokter Richard Lee Hampir Dibakar
-
Sambangi Habib Rizieq, Utusan Khusus Raffi Ahmad Bahas Ini
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan