SuaraBanten.id - Baliho pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Muhamad dan Rahayu Saraswati yang terpasang di kawasan ITC BSD dirusak oleh orang tidak dikenal.
Lantarn itu, koalisi #TangseluntukSemua meminta penyelenggara pilkada serta aparat penegak hukum menyelidiki aksi tersebut.
Juru bicara Koalisi #TangseluntukSemua Andreas Arie menyesalkan perusakan baliho yang terpasang persis di samping baliho pesaingnya, Benyamin Davnie-Pilar Saga.
"Kami menyesalkan perusakan baliho Muhamad-Saraswati yang sedang viral di media sosial, kami minta KPUD, Panwas dan aparat menyelidiki kasus ini," kata Andreas dalam keterangan tertulisnya, Rabu (23/9/2020).
Ketua DPD PSI Tangsel itu tidak mau berspekulasi terhadap pelaku perusakan itu. Padahal, ia pun sempat bingung karena hanya baliho Muhamad-Saraswati yang dirusak di area tersebut.
"Kami tidak mau berspekulasi siapa pelakunya meski hanya baliho Muhamad-Saraswati yang menjadi sasaran sementara baliho paslon lain masih utuh," ujarnya.
Andreas justru enggan berpikir negatif. Sebab, menurutnya bisa saja aksi perusakan itu hanya bertujuan untuk mengadu domba.
"Kami anggap upaya perusakan itu sebagai cara licik adu domba, Tangsel sangat kondusif meski mau Pilkada, juga kita fokus ke penanganan pencegahan Covid-19, upaya-upaya licik itu perlu diwaspadai," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, sebuah video yang beredar di media sosial Twitter memperlihatkan adanya perusakan alat peraga kampanye dari salah satu pasangan calon.
Baca Juga: Pilkada Tangsel 2020, Spanduk Pasangan Muhammad-Saraswati Disobek-sobek
Video berdurasi 21 detik itu diunggah oleh pemilik akun ANO alias @kirekswasta, Rabu (23/09/2020).
"Spanduk pasangan Muhammad-Saraswati @RahayuSaraswati disobek sobek dan dibuang?" tulis ANO mengawali kicauannya.
ANO beranggapan, walaupun spanduk pasangan Muhammad-Saraswati disobek, tetapi justru ada hikmah di baliknya yaitu memberi rejeki bagi tukang sablon di masa pandemi.
"Sobek-sobek aja lagi jika itu jadi pekerjaan, lumayan kan ada pemasukan #LawanTakut," sambung ANO.
Dalam video itu, si perekam menjelaskan bahwa spanduk pasangan Muhammad-Saraswati baru saja dipasang di sebuah tiang listrik.
Akan tetapi saat ditinggal sebentar saja, spanduk tersebut sudah ada yang merobeknya dan dibuang di pinggir jalan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Buntut KDRT dan Gugatan Cerai? ART di Serang Jadi Korban Penusukan Brutal
-
3 Spot Trekking Hidden Gem di Lebak Banten buat Healing Low Budget
-
Waspada Pilih Pengasuh! Belajar dari Kasus Penculikan Balita di Serang, Dibawa Kabur Pakai Ojol
-
1.500 Rumah Terendam dan Ratusan Warga di Serang Mengungsi, Kecamatan Kasemen Paling Parah
-
BPBD Kabupaten Tangerang: 10.000 KK Terdampak Banjir, Kosambi Jadi Wilayah Terparah