SuaraBanten.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang, khususnya Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), kena sindiran telak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.
Sindiran telak tersebut disampaikan, lantaran Pemkab Pandeglang dinilai kurang perhatian dengan warganya yang menjadi atlet BMX profesional dan berprestasi di kancah internasional.
Diberitakan Bantenhits.com-jaringan Suara.com, seorang warga Pandeglang bernama Muhamad Ainu Fazri yang merupakan atlet BMX asal Kecamatan Banjar kerap mengharumkan nama Kota Santri hingga tingkat Internasional.
Meski telah berkarya sejak tahun 2011, pria berusia 26 tahun yang akrab disapa Inu ini, baru bisa bertemu dengan Pemkab Pandeglang pada Rabu (19/8/2020).
Baca Juga: Kritik Rektor Universitas Lampung untuk Pandeglang
Kepala Dispora Provinsi Banten Deden Apriandhi menyesalkan, hal tersebut, lantaran tidak mendeteksi adanya atlet di wilayahnya yang berprestasi.
“Informasi ini baru kita dapat ya. Dan kita belum mendapatkan informasi khususnya dari Dispora Kabupaten Pandeglang terkait club yang dia (Ainu) ikuti,” ujar Deden seperti dilansir BantenHits.com pada Kamis (20/8/2020).
Lebih lanjut, dia mempertanyakan alasan Pemkab Pandeglang tak menginformasikan atlet BMX yang berhasil Go Internasional kepada Dispora Banten.
“Ini jadi pelajaran bagi kami, baik pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota agar memperhatikan potensi-potensi yang ada di wilayahnya,” katanya.
Dia juga menyindir Pemkab Pandeglang yang dinilainya kurang perhatian dengan bakat dan prestasi Ainu sejak awal.
Baca Juga: Sengketa KPU Pandeglang vs Vokalis Jamrud Krisyanto Berakhir Deadlock
“Kalau ujug-ujug kita tahu ada warga Pandeglang yang sudah juara internasional dan kita tidak tahu. Saya sih merasa malu,” sambungnya.
Imbau Atlet Berbakat
Meski begitu, Deden mengimbau kepada atlet berbakat di Provinsi Banten agar tidak ragu mendatangi dinas dan menyampaikan prestasi yang diraihnya.
“Kalau di Dispora Provinsi kami membuka pintu selebar-lebarnya untuk menerima smeua atlet-atlet yang berprestasi,” ucapnya.
Ainu diketahui memulai kariernya sejak tahun 2011 dengan mengikuti kompetisi International BMX yang diadakan oleh Asosiasi BMX Indonesia (ABI) di Seaworld, Jakarta.
Dalam kejuaraan yang diikuti 89 peserta dari berbagai negara, seperti Jepang dan Malaysia, Ainu finish di peringkat 4 Expert Class Wimcycle.
Setiap tahun pula, Ainu kerap mengikui kompetisi BMX. Pada tahun 2019, Ainu kembali mengharumkan nama Pandeglang di kancah Asia.
Dia masuk 6 besar di X-Game Zone yang digelar di Malaysia. Kemudian yang terakhir, pada tahun ini, ia meraih juara 5 pada kejuaraan virtual BMX Flatland Championship.
Segudang prestasi yang Ainu raih itu, hanya berbekal latihan di tempat yang kurang memadai, seperti di Alun-alun Pandeglang dan skatepark yang dibangun oleh Dispora Pandeglang.
“Di Pandeglang ada kok menyediakan extreme park, cuma flooringnya sudah pada hancur, ya berterima kasih banget sih buat Pemkab Pandeglang yang sudah menyediakan sarana extreme sport, cuma yang disayangkan kurang berstandar nasional maupun internasional,” ujarnya.
Ainu berharap, Pemkab Pandeglang dapat memberikan pembinaan kepada para atlet BMX yang ada di Kabupaten Pandeglang.
“Saat ini belum ada, tapi mudah-mudahan ke depan ada pembinaan,” katanya.
Berita Terkait
-
Cara Dapat Tiket Mudik Gratis Banten 2025, Simak Syarat dan Jadwalnya!
-
Viralnya Hilangnya Ratusan Kendaraan Dinas Pemprov Banten Senilai Rp 25 Miliar, Publik Bingung: Mobilnya Gerak Sendiri?
-
211 Unit Kendaraan Dinas Pemprov Banten Hilang, Nilainya Capai Rp25,5 Miliar
-
Tol Serang-Panimbang Seksi II Diharapkan Rampung Akhir 2024
-
Pj Gubernur Banten Dituding Cawe-cawe Soal Pilpres 2024, Al Muktabar: Ini Alur Sistem Informasi
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Kawasan Banten Lama Dipadati Ribuan Peziarah Pada Libur Lebaran
-
Pulau Merak Besar dan Pulau Merak Kecil Dipadati Ribuan Wisatawan
-
Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran
-
Pantai Batu Saung Anyer Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran 2025
-
KMP Mutiara Ferindo II Kebakaran, 17 ABK Dievakuasi Tim SAR