SuaraBanten.id - Pengendara sepeda motor berinisial W (24), tewas setelah terlindas truk dengan nomor polisi BE 9406 CA, di Lingkungan Sukamaju, Kelurahan Ramanuju, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Minggu (12/12020) malam.
Pengendara motor jenis Jupiter Z dengan nomor polisi A 3013 TQ diketahui merupakan warga Lingkungan Mekarjadi, Kelurahan Lebak Denok, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Banten.
Seperti diberitakan bantennews.co.id - jaringan Suara.com, korban tewas dengan kondisi mengenaskan dan sempat terseret truk hingga 10 meter dari lokasi kejadian.
Petugas kepolisian juga sempat kesulitan mengevakuasi jasad tersebut dan terpaksa menggunakan dua unit alat berat lantaran tubuh korban terjepit diantara roda truk dengan muatan kedelai ini.
Baca Juga: Pria Ditabrak Kereta di Bekasi, Terlindas dan Tubuh Terpotong
Deni seorang saksi di lokasi kejadian mengatakan, sebelum kejadian saat itu korban sedang mengendarai sepeda motornya. Saat itu pengendara kata dia, mencoba menghindari lubang jalan, namun nahas, korban malah jatuh dan masuk ke kolong truk hingga membuatnya terseret dan langsung tewas di tempat.
"Korban dari arah Anyer mau ngehindarin lubang jalan karena mungkin kehilangan keseimbangan akhirnya korban jatuh dan terlindas truk,” ujar Deni.
Sementara saksi lain bernama Rafi menuturkan sebelum kecelakaan terjadi dua kendaraan tersebut sedang berjalan beriringan sebelum pada akhirnya terlibat kecelakaan lalu lintas.
“Dua-duanya sama dari arah Anyer, karena si korban ngehindari lubang akhirnya jatuh. Korban sendirian,” kata Rafi.
Saat ini kasus kecelakaan lalu lintas ini Satlantas Polres Cilegon.
Baca Juga: Salip Mobil, Perempuan Asal Cilacap Tewas Terlindas Truk
Berita Terkait
-
Wartawan Tewas Ditabrak Grand Max, Joni Sopir Ugal-ugalan Ditangkap Polisi
-
Pemotor Wanita di Penjaringan Tewas usai Diseruduk Mobil, Pelakunya Ternyata Kakek 80 Tahun
-
Kecelakaan Maut di Duren Sawit, Pengendara Motor Mio Tanpa Identitas Tewas, Surya Luka Parah
-
Viral! Dua Pemotor Wanita Kecelakaan hingga Tembus Atap Rumah, Simak Videonya
-
Mike Tyson Tewas Ditabrak Oknum Polisi yang Diduga Mabuk Miras
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Iman Ariyadi Minta Robinsar-Fajar Segera Bangun Pelabuhan Warnasari dan JLU
-
Sosok Ki Wasyid Pahlawan Geger Cilegon yang Perang Melawan Penjajah Belanda
-
Polisi Ungkap Pembunuh Sopir Taksi Online di Tangerang Konsumsi Sabu Sebelum Beraksi
-
BRI Bantu UMKM Kopi Nusantara Go Internasional Lewat Pemberdayaan
-
Pembunuhan Sadis Sopir Taksi Online di Tangerang, Jasad Dibuang ke Kali, Mobil Dijual